Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Manfaat yang Didapat UMKM Bila Rambah Pasar Digital

Chief Executive Officer (CEO) Mbiz Rizal Paramarta, mengungkapkan, Mbiz bukan hanya sekedar e-commerce atau marketplace namun lebih dari itu. Karena selama ini, layanan e-commerce atau perdagangan elektronik hanya fokus pada sisi transaksional saja.

"Kita sudah memulai secara organik, ekosistem yang baru supaya UMKM bisa mulai memakai transaksi di platform ini juga. Kita juga menghadirkan semua fitur-fiturnya secara gratis kepada teman-teman UMKM," kata Rizal ditemui di Plaza Senayan, Senin (22/4/2019).

Rizal menjelaskan, ada dua segmen pasar yang disasar oleh Mbizmarket. Yakni director dan organik. Lewat pengalaman selama ini, ia yakin layanan baru ini akan banyak dimanfaatkan perusahaan ataupun UMKM.

Bahkan, selama tiga tahun terakhir lewat Mbiz.co.id pihaknya sudah menjaring lebih dari 350 perusahaan blue chip, apakah berbentuk Tbk, multinasional, dan lainnya.

"Jadi benefit-nya mereka memiliki channel, bisa mengakses blue chip ini, yang kita invite ke Mbizmarket," ungkapnya.

Dia menambahkan, selain jaringan itu, pelaku UMKM yang gunakan jasa Mbizmarket juga akan bisa berperan lebih karena tidak hanya berjualan.  Mereka juga punya channel untuk melakukan procurement sendiri.

Procurement ialah suatu istilah yang mencakup seluruh kegiatan yang dilakukan oleh owner dalam mewujudkan pengadaan, baik barang, peralatan dan mesin-mesin maupun bangunan/konstruksi maupun perbaikan atau perawatan atas aset yang dimiliki.

"Mungkin dulu supplier base yang kecil-kecil saja, lokal saja, dan sekarang lebih luas lagi," paparnya.

"Di Mbizmarket ini kita lebih percaya, kalau partner yang akan masuk itu kana lebih banyak dual roll (status), sebagai buyer dan selller. Karena di UMKM mereka pasti membeli dan memesarkan barang," tambah dia.

Di samping itu, Rizal juga mengklaim Mbizmarekt merupakan satu-satunya marketplace business to business (B2B) saat ini di Indonesia. Karena, marketplace yang ada hanya befokus pada sisi transaksoinal saja tidak menyediakan opsi lain pada buyer-nya.

"Saya percaya sekali di (marketplace) B2B yang lain di Indonesia, mereka pure dan konsentrasinya transaksional, hanya ke sisi e-commerce saja. Tapi yang benar-benar memikirkan gimana sih perusahaan mengadakan suatu proses pengadaan, mereka perlu apa saja, itu sama sekali tidak ada di platform lain," ungkapnya.

"Saya sangat senang sekali bisa jadi pionir, bukan hanya di Indonesia saja, karena setelah melakukan riset tahun lalu, belum ada model lain di luar negeri benar-banar kayak kita. Kita bangga dan tim kita semua dalam negeri, ini inovasi yang sangat kita banggakan. Karena belum ada yang memiliki di dunia," lanjut Rizal.

Menurutnya, potensi pelaku usaha khusus UMKM yang akan naik kelas dan merambah ke pasar digital sangatlah besar. Apalagi, pemerintah melalui kementerian dan lembaga (K/L) sudah menargetkan pada 2019 ini, sebanyak 8 juta harus sudah UMKM go digital.

"Di Indonesia UMKM ada di atas lima juta, sebetulnya itu adalah inti dari ekonomi Indonesia. Makanya kenapa kita mau merambah ke dalam sini (sektor UMKM). Potensinya luar biasa besar, jumlah UMKM yang kita targetkan masuk ke ekosistem kita tahun ini," ucap dia.

https://money.kompas.com/read/2019/04/23/051100326/ini-manfaat-yang-didapat-umkm-bila-rambah-pasar-digital

Terkini Lainnya

AXA Mandiri Lakukan Penyesuaian Premi Imbas dari Tingginya Inflasi Medis

AXA Mandiri Lakukan Penyesuaian Premi Imbas dari Tingginya Inflasi Medis

Whats New
Program Ternak Kambing Perah di DIY untuk Atasi Stunting dan Tingkatkan Ekonomi Warga

Program Ternak Kambing Perah di DIY untuk Atasi Stunting dan Tingkatkan Ekonomi Warga

Whats New
Menteri ESDM: Keberadaan Migas Tetap Penting di Tengah Transisi Energi

Menteri ESDM: Keberadaan Migas Tetap Penting di Tengah Transisi Energi

Whats New
Kinerja 'Paylater Multifinance' Tetap 'Moncer' di Tengah Gempuran Produk Perbankan

Kinerja "Paylater Multifinance" Tetap "Moncer" di Tengah Gempuran Produk Perbankan

Whats New
Kian Bertambah, Jumlah Investor Kripto di Indonesia Tembus 19,75 Juta

Kian Bertambah, Jumlah Investor Kripto di Indonesia Tembus 19,75 Juta

Whats New
Erick Thohir Resmikan Antara Heritage, Jadi Ikon Destinasi Wisata Sejarah dan Jurnalisme

Erick Thohir Resmikan Antara Heritage, Jadi Ikon Destinasi Wisata Sejarah dan Jurnalisme

Whats New
Medco Energi Bantu Ratusan Petani di Sumsel Budidaya Karet Organik

Medco Energi Bantu Ratusan Petani di Sumsel Budidaya Karet Organik

Whats New
Kemendag Fasilitasi Verifikasi Penyelidikan Antisubsidi Produk Aluminium Ekstrusi asal Indonesia oleh AS

Kemendag Fasilitasi Verifikasi Penyelidikan Antisubsidi Produk Aluminium Ekstrusi asal Indonesia oleh AS

Whats New
 IHSG Koreksi Tipis, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.000

IHSG Koreksi Tipis, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.000

Whats New
Komitmen PGN Perluas Pemanfaatan Gas Bumi di HUT ke-59

Komitmen PGN Perluas Pemanfaatan Gas Bumi di HUT ke-59

Whats New
Kementerian ESDM Lelang 5 Blok Migas di IPA Convex 2024, Ini Daftarnya

Kementerian ESDM Lelang 5 Blok Migas di IPA Convex 2024, Ini Daftarnya

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha Paytren Aset Manajemen

OJK Cabut Izin Usaha Paytren Aset Manajemen

Whats New
Fluktuasi Bitcoin Sedang Tinggi, Investor Diminta Pahami Kondisi Pasar

Fluktuasi Bitcoin Sedang Tinggi, Investor Diminta Pahami Kondisi Pasar

Whats New
AXA Mandiri Cetak Laba Bersih Rp 1,33 Triliun Sepanjang 2023

AXA Mandiri Cetak Laba Bersih Rp 1,33 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
Ada Momen Ramadhan, Penjualan Eceran Maret 2024 Melesat

Ada Momen Ramadhan, Penjualan Eceran Maret 2024 Melesat

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke