Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Starbucks Dapat Iklan Gratis Senilai Rp 32,9 Triliun di Game of Thrones?

NEW YORK, KOMPAS.com - Jaringan gerai kopi Starbucks dikabarkan memperoleh iklan gratis yang seharusnya bernilai 2,3 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 32,9 triliun. Ini terjadi setelah segelas kopi modern tampak pada episode terbaru Game of Thrones.

Ternyata, gelas kopi tersebut bukan milik Starbucks. Akhir pekan lalu, para pecinta Game of Thrones memperhatikan ada sesuatu yang janggal pada sebuah adegan Game of Thrones, yakni gelas kopi modern di atas meja. Foto dan video adegan janggal itu pun viral di media sosial hanya dalam hitungan jam.

Dikutip dari CNBC, Rabu (8/5/2019), label pada gelas kopi tersebut tampak samar. Namun, banyak penggemar yang berspekulasi bahwa logo yang tertera pada gelas kopi itu adalah logo legendaris Starbucks.

Akan tetapi, logo itu bukan logo Starbucks. Stacy Jones, CEO perusahaan pemasaran Hollywood Branded menyatakan, nilai "iklan kilat" tersebut diestimasikan mencapai 2,3 miliar dollar AS.

Pernyataan Jones didasarkannya pada data mention alias penyebutan Starbucks dan Game of Thrones sebanyak 10,627 kali, baik di dunia maya, televisi, maupun radio di seluruh dunia.

"Ini adalah kesempatan sekali seumur hidup bagi Starbucks. Namun, sebenarnya ini hanya pucuk gunung es, karena yang tidak dimonitor atau diestimasikan adalah pembicaraan langsung atau melalui media sosial," kata Jones.

Pihak Starbucks enggan mengomentari hal ini. Namun, pada Selasa (7/5/2019) waktu setempat, adegan yang ada gelas kopi tersebut sudah diedit.

Akan tetapi, pembicaraan mengenai episode "cameo" Starbucks tersebut terus berlanjut, baik di Twitter maupun Reddit.

Fakta bahwa banyak orang mengasosiasikan cangkir kopi tersebut dengan Starbucks adalah tanda betapa kuatnya brand Starbucks.

"Starbucks hampir selalu disinonimkan dengan kopi. Sehingga, dapat dipahami bahwa pemirsa mengasumsikan cangkir pada adegan itu adalah milik mereka (Starbucks)," jelas Charell Star, direktur konten dan inovasi di Essence.

https://money.kompas.com/read/2019/05/08/193931826/starbucks-dapat-iklan-gratis-senilai-rp-329-triliun-di-game-of-thrones

Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke