Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Corona Dinyatakan sebagai Pandemik Penyebab IHSG Anjlok Hari Ini

Pada perdagangan sesi pertama, IHSG bahkan sempat menyentuh titik terendah di level 4.929,56.

Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudhistira mengatakan, pelemahan tersebut didorong oleh berbagai sentimen eksternal. Salah satunya, pengumuman Organisasi Kesehatan Indonesia (WHO) yang menaikkan status virus corona menjadi pandemi.

"WHO mengumumkan bahwa corona virus adalah pandemi," katanya kepada Kompas.com, Kamis (12/3/2020).

Lebih lanjut, Bhima menjelaskan, pengumuman tersebut menyebabkan pelaku pasar memindahkan aset ke instrumen investasi yang lebih aman.

"Itu pengaruh sekali ke pasar sehingga investor mulai menimbang ulang struktur portofolionya dari aset berisiko seperti saham pindah ke emas," tuturnya.

Selain itu, Bhima menilai larangan penerbangan yang dilakukan berbagai negara juga ikut berperan mendorong IHSG ke bawah 5.000.

"Rencana trading halt mengindikasikan otoritas bursa bersiap hadapi yang terburuk," katanya.

Menurut dia, paket kebijakan stimulus 2 yang diumumkan pemerintah pada Rabu (11/3/2020) belum mampu memberikan sentimen positif terhadap pasar.

"Tercatat hingga sesi I hari ini, investor asing sudah mencatatkan nett sells atau aksi jual bersih Rp 230 miliar. Angka ini menambah jumlah perginya dana asing dari bursa saham Rp 2 triliun sepekan terakhir," ucapnya.

https://money.kompas.com/read/2020/03/12/133639626/corona-dinyatakan-sebagai-pandemik-penyebab-ihsg-anjlok-hari-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke