Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Februari 2020, Penduduk Usia Kerja Meningkat 2,92 Juta Orang

Jumlah penduduk usia kerja ini terbagi menjadi 2 kelompok, yaitu penduduk yang masuk angkatan kerja dan bukan angkatan kerja. Jumlah angkatan kerja naik menjadi 1,73 juta orang menjadi 137,91 juta orang dan bukan angkatan kerja naik 1,19 juta orang.

Berbeda dengan naiknya jumlah angkatan kerja, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) turun sebesar 0,15 persen poin.

"Beberapa fenomena mempengaruhi angkatan kerja. Di pertanian, pergeseran puncak panen raya dan pergeseran musim hujan yang mempengaruhi posisi tenaga kerja di pertanian. Ekspor sawit ke China yang menurun turut mempengaruhi angkatan kerja di perkebunan," kata Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi video, Selasa (5/5/2020).

Suhariyanto menyatakan, tingkat partisipasi kerja pada Februari 2020 juga mengalami sedikit penurunan, dari 69,32 persen menjadi 69,17 persen.

"Masih ada perbedaan yang cukup dalam antara tingkat partisipasi angkatan kerja menurut jenis kelamin. Partisipasi angkatan kerja laki-laki lebih tinggi. Angkatan kerja perempuan mengalami penurunan dari 55,5 persen menjadi 54,6 persen," sebutnya.

Menurut sektor, lapangan pekerjaan kerja di sektor pertanian turun 0,42 persen, perdagangan 0,29 persen, dan jasa lainnya 0,21 persen. Namun terjadi kenaikan lapangan pekerjaan di jasa pendidikan sebesar 0,24 persen, konstruksi 0,19 persen, serta jasa kesehatan dan kegiatan sosial.


Sementara berdasarkan status, jumlah pekerja yang berstatus buruh/karyawan meningkat sebesar 0,71 persen. Di sisi lain pekerja yang berusaha sendiri menurun 0,41 persen, pekerja keluarga/tak dibayar 0,57 persen, dan pekerja bebas di non pertanian 0,13 persen.

Sebanyak 74,04 juta orang alias 56,50 persen bekerja pada kegiatan informal. Selama setahun terakhir, persentase pekerja formal meningkat sebesar 0,77 persen poin.

Persentase tertinggi pekerja pada Februari 2020 adalah pekerja penuh dengan jam kerja minimal 35 jam per minggu sebesar 69,90 persen.

Sementara itu, pekerja tidak penuh terbagi menjadi dua, yaitu pekerja paruh waktu 23,74 persen, dan pekerja setengah penganggur sebesar 6,36 persen.

"Dalam setahun terakhir, persentase pekerja setengah penganggur turun sebesar 1,01 persen poin, sedangkan persentase pekerja paruh waktu meningkat sebesar 1,07 persen poin," pungkas Suhariyanto.

https://money.kompas.com/read/2020/05/05/150000826/februari-2020-penduduk-usia-kerja-meningkat-2-92-juta-orang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke