Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indeks Harga Perdagangan Besar Juni 2020 Naik 0,16 Persen

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) pada Juni 2020 naik sebesar 0,16 persen dibanding Mei 2020.

Perubahan IHPB di tahun kalender 2020 adalah sebesar 0,77 persen dan perubahan IHPB tahun ke tahun sebesar 0,83 persen.

Kepala BPS Suhariyanto menuturkan, kenaikan IHPB tertinggi berada pada sektor pertanian, yang menyumbang inflasi pada Juni 2020.

IHPB pada sektor pertanian sebesar 0,22 persen (month to month/mtm) dan memberikan andil 0,12 persen pada Juni 2020. Dengan begitu, HPB sektor pertanian secara tahunan deflasi 2,60 persen dan secara tahun kalender deflasi 0,80 persen.

"Komoditas yang terjadi kenaikan adalah komoditas seperti daging ayam ras, telur ayam ras, ayam buras, dan tepung terigu," kata Suhariyanto dalam konferensi video, Rabu (1/7/2020).

Sementara itu, IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi pada Juni 2020 naik sebesar 0,02 persen terhadap bulan sebelumnya.

Berdasarkan kelompok bangunan, tiga di antaranya mengalami deflasi, salah satunya yakni bangunan tempat tinggal dan bukan tempat tinggal sebesar 0,09 persen yang memberikan andil 0,03 persen.

"Ada kenaikan untuk beberapa kelompok bahan bangunan, seperti solar industri, batu split, kayu lapis, lantai, dan barang dari logam alumunium. Komoditas lainnya yang mencatat penurunan adalah atap dan sejenisnya 1,44 persen, kayu gelondongan 1,16 persen, dan beberapa komoditas lainnya," pungkasnya.

https://money.kompas.com/read/2020/07/01/150900926/indeks-harga-perdagangan-besar-juni-2020-naik-0-16-persen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke