Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bank Mandiri Bakal Tingkatkan Sinergi dengan 25 BPD dan 4 Bank Regional

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk bakal meningkatkan sinergi bersama dengan 25 Bank Pembangunan Daerah (BPD) dan 4 bank regional.

Sinergi tersebut ditandai dengan seremonial penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) pada event gathering bertajuk Mandiri Regional Banks Virtual Gathering (MRBVG) 2021 pada Kamis (28/1/2021).

Direktur Treasury dan International Banking Bank Mandiri Panji Irawan mengatakan, sinergi akan terkait dengan kerja sama layanan perbankan di beberapa bidang, seperti transaction banking, kustodian, trustee, dan kredit.

"Untuk itu, kami telah menyiapkan satu unit khusus pada Direktorat Treasury & International Banking untuk memberikan pendampingan dan asistensi tentang solusi finansial kepada mitra BPD dan bank regional, termasuk kepada jaringan value chain mereka," kata Panji dalam siaran pers, Rabu (27/1/2021).

Dalam event yang sama, bank bersandi saham BMRI ini bakal memberikan informasi mengenai produk-produk Bank Mandiri.

Pihaknya akan mengeksplorasi berbagai potensi kolaborasi untuk meningkatkan nilai tambah bagi kedua belah pihak.

Adapun produk yang diperkenalkan, yaitu aset Purchase, Kredit Sindikasi, Treasury, Transaction Banking dari Wholesale sampai Retail maupun Digital Banking, serta solusi dari Mandiri Group yaitu Mandiri Sekuritas, Mandiri Manajemen Investasi, dan Mandiri Inhealth.

“Tak hanya narasumber yang kompeten, forum ini juga akan memberikan informasi penting terkait solusi produk komprehensif dari Bank Mandiri," papar Panji.

Sejauh ini, Bank Mandiri telah memberikan dukungan kepada BPD-BPD dalam berbagai bentuk, yaitu fasilitas treasury line, serta fasilitas lain untuk menjaga kecukupan likuiditas.

Tak hanya itu, Bank Mandiri juga telah mengintegrasikan produk alat pembayaran nontunai dengan sejumlah BPD untuk melayani nasabah, seperti kartu prabayar co-branding.

“Fasilitas lainnya yang kami telah berikan untuk BPD, termasuk jasa wali amanat, untuk membantu mitra BPD dalam penerbitan obligasi dan MTN. Alhasil, dalam lima tahun terakhir, kami telah memfasilitasi penerbitan obligasi dan MTN oleh mitra BPD hingga sebesar Rp 11,6 triliun," pungkas Panji.

https://money.kompas.com/read/2021/01/27/165350826/bank-mandiri-bakal-tingkatkan-sinergi-dengan-25-bpd-dan-4-bank-regional

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke