Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak Cara Top Up TapCash BNI via Tokopedia dan Shopee

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Negara Indonesia (BNI) memiliki produk e-money atau uang elektronik yang bisa digunakan untuk berbagai pembayaran, bernama TapCash. TapCash dapat digunakan untuk membayar tol, parkir, dan berbelanja di merchant-merchant partner BNI. Untuk itu, ketahui cara top-up TapCash BNI agar bisa menggunakannya.

Kehadiran Tapcash menjadi tambahan opsi untuk metode pembayaran non-tunai, selain Mandiri E-money milik Bank Mandiri dan Brizzi milik Bank BRI. Apabila kamu merupakan nasabah BNI, tentu cocok untuk menggunakan e-money ini.

Dikutip dari website BNI, jika kamu belum memiliki kartu ini, kamu bisa membelinya di tempat-tempat berikut ini:

- Kantor Cabang BNI
- Mitra kerjasama TapCash (CGV, ASDP, dll)
- Minimarket (Alfamart, Indomaret, Alfamidi, Circle K, dll)
- Official store di e-commerce (Tokopedia, Shopee, Blibli, Bukalapak, Dinomarket)
- Seluruh Vending Machine di shelter busway TransJakarta
- Seluruh loket dan Vending Machine di Stasiun Commuter Line

Untuk mengisi saldonya, kamu tak perlu repot-repot ke ATM, Indomart, atau Alfamart. Karena, top up Tapcash BNI juga bisa dilakukan di e-commerce seperti Tokopedia dan Shopee. Simak langkah-langkahnya berikut ini:

Cara Top Up TapCash BNI via Tokopedia

- Buka aplikasi Tokopedia
- Pilih menu “Top up dan Tagihan” dan pilih “Uang Elektronik”.
- Kemudian klik “TapCash”
- Masukkan 16 digit nomor TapCash milikmu.
- Pilih nominal saldo yang kamu inginkan dan klik “Bayar/Beli”.
- Cek transaksi lalu klik “Lanjut”
- Pilih metode pembayaran
- Lanjutkan pembayaran sesuai dengan metode yang dipilih.
- Lakukan update balance TapCash BNI di gerai retail, ATM BNI, atau aplikasi TapCash Go.

Cara Top Up TapCash BNI via Shopee

- Buka Aplikasi Shopee dan pilih menu “Pulsa, Tagihan, & Hiburan”
- Lalu pilih “Uang Elektronik”.
- Tuliskan nomor yang ada di kartu TapCash milikmu
- Jika nomor yang kamu masukkan benar, akan muncul logo BNI TapCash
- Pilih nominal saldo yang ingin kamu isi, lalu klik “Lanjut”.
- Pilih metode pembayaran dan klik “Bayar sekarang”.
- Lakukan update balance di aplikasi Shopee, ATM BNI, minimarket, HP dengan fitur NFC atau mesin EDC BNI.

Nah itulah cara-cara top up Tapcash BNI melalui e-wallet dan e-commerce yang bisa kamu pilih. Selamat mencoba, ya.

https://money.kompas.com/read/2022/05/01/200000026/simak-cara-top-up-tapcash-bni-via-tokopedia-dan-shopee

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke