Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cair September 2022, Cara Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Rp 600.000

Dana yang dialokasikan untuk bantuan subsidi gaji tahun 2022 sebesar Rp 9,6 triliun, dengan sasaran penerima sebanyak 16 juta pekerja.

Nantinya, masing-masing penerima subsidi gaji akan memperoleh uang bantuan sebesar Rp 600 ribu.

Kapan BSU 2022 akan cair?

Dilansir dari laman Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), BLT bantuan subsidi gaji Rp 600.000 akan cair pada bulan September 2022.

Saat ini, Kemnaker tengah menyiapkan berbagai langkah percepatan penyaluran bantuan subsidi gaji dalam rangka menjaga daya beli yang terdampak lonjakan harga secara global.

"Kemnaker terus menyiapkan dan memfinalkan segala hal teknis untuk proses penyaluran BSU. Kami terus berupaya agar BSU ini dapat tersalurkan pada September 2022 ini," tutur Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah seperti dikutip dari keterangan tertulis, 31 Agustus 2022.

Adapun langkah-langkah untuk penyaluran BSU antara lain penyelesaian administrasi keuangan dan anggaran untuk pengalokasian dana subsidi upah, memfinalkan regulasi terkait penyaluran bantuan subsidi gaji, serta berkoordinasi dengan kementerian/lembaga terkait pemadanan data.

Ditegaskan bahwa bantuan subsidi gaji tidak akan disalurkan kepada aparatur sipil negara (ASN), anggota TNI, maupun anggota Polri.

Adapun data calon penerima subsidi gaji dikoordinasikan oleh Kemnaker dengan BPJS Ketenagakerjaan. Data penerima subsidi gaji ini akan melalui proses verifikasi, baik di BPJS Ketenagakerjaan maupun di Kemnaker.

Para pekerja dapat melakukan pengecekan data penerima subsidi gaji melalui laman Kemnaker maupun BPJS Ketenagakerjaan.

Cara cek penerima BLT subsidi gaji 2022

Pengecekan calon penerima bantuan ini dapat dilakukan melalui laman BPJS Ketenagakerjaan atau Kemnaker sebagai berikut:

- BPJS Ketenagakerjaan

Langkah-langkah mengecek penerima BLT subsidi gaji Rp 600.000 melalui laman BPJS Ketenagakerjaan sebagai berikut:

1. Akses laman bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id, dalam halaman awal bagian bawah akan terdapat menu “Cek Status Calon Penerima BSU”

2. Masukkan nomor induk kependudukan (NIK), nama lengkap, tanggal lahir, dan verifikasi bukan robot.

3. Setelah itu, klik tombol “Lanjutkan.

4. Keterangan lolos tidaknya verifikasi dan validasi BPJS Ketenagakerjaan sebagai calon penerima BSU akan muncul.

- Kemnaker

Langkah-langkah mengecek penerima BLT subsidi gaji Rp 600.000 melalui laman Kemnaker sebagai berikut:

1. Akses laman kemnaker.go.id

2. Untuk mengakses status penyaluran BSU, Anda harus mempunyai akun. Sehingga lakukan pendaftaran akun terlebih dahulu.

3. Setelah melengkapi pendaftaran akun, aktivasi menggunakan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor handphone.

4. Masuk atau login menggunakan akun yang telah terdaftar, lalu lengkapi biodata, seperti foto profil, status pernikahan hingga tipe lokasi.

5. Cek pemberitahuan, yang akan berisi mengenai status penerima subsidi upah, seperti terdaftar sebagai calon penerima BSU atau tidak terdaftar, serta menunjukkan memenuhi syarat atau tidaknya.

Jika terdaftar sebagai calon penerima BSU, Anda akan mendapatkan notifikasi sesuai tahapan penyerahan data calon penerima BSU dari BPJS Ketenagakerjaan ke Kemnaker, termasuk notifikasi dana BSU telah tersalurkan.

Sebagai informasi, penyaluran bantuan subsidi gaji akan dilakukan melalui himpunan bank milik negara (himbara) dan Pos Indonesia. Bank himbara meliputi Bank Mandiri, BTN, BNI, dan Bank BRI.

Dana bantuan subsidi gaji akan disalurkan secara langsung melalui rekening masing-masing penerima.

https://money.kompas.com/read/2022/09/04/112000826/cair-september-2022-cara-cek-penerima-blt-subsidi-gaji-rp-600.000

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke