Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KISI AM Raih Best Mutual Fund Award 2023

Penghargaan yang didapat adalah kategori Best Mutual Fund Award untuk Reksa Dana Pasar Uang dengan kategori Kelas Aset Rp 500 miliar – Rp 1 triliun periode 1 tahun dan Reksa Dana Pasar Uang dengan kategori Kelas Aset Rp 500 miliar – Rp 1 triliun periode 3 tahun.

Sebagai informasi, Best Mutual Fund Awards 2023 digelar sebagai bentuk apresiasi bagi para manajer investasi di Indonesia dalam menjaga kestabilan, baik dari kinerja perusahaan maupun produk reksa dana yang dikelola oleh masing-masing perusahaan.

Sementara, KISI AM adalah manajer investasi yang merupakan bagian dari Korea Investment Holding dengan berbagai lini bisnis yang terdiversifikasi.

“Salah satu bisnis manajer investasi pertama yang dimiliki di Korea Selatan dengan pengalaman lebih kurang 49 tahun. Sekarang ini, kami sudah mengelola Asset Under Management (AUM) sebesar 56 triliun Won atau setara dengan Rp 640 triliun, “ ujar Direktur Utama PT KISI AM Mustofa dalam rilis yang diterima Kompas.com, Sabtu (8/4/2023).

Ia juga menambahkan, KISI AM berdiri sejak 2019 dan sudah mencatatkan pertumbuhan AUM yang cukup signifikan dengan compounded annual growth rate (CAGR) 31,56 persen selama kurang lebih tiga tahun terakhir dengan dana kelolaan saat ini Rp 2,02 triliun per 21 Maret 2023—dengan lebih kurang Rp 1 triliun dikontribusi oleh investor dri Korea dan Rp 1 triliun dikontribusi oleh investor domestic, baik individu maupun institusi.

Sementara KISI Money Market Fund sendiri mencatatkan pertumbuhan AUM yang signifikan sejak peluncuran dengan CAGR 54,99 persen selama kurang lebih tiga tahun terakhir dengan dana kelolaan Rp 950 miliar dan berhasil memberikan return sebesar kurang lebih 15,99 persen (net of tax).

“Sepanjang 2022, KISI Money Market Fund mencatakan pertumbuhan AUM Rp 271,75 miliar dengan pertambahan 51,78 persen secara tahunan (yoy),” ujar Mustofa.

Perlu diketahui, KISI AM saat ini sudah mengelola berbagai produk reksa dana dan telah dipasarkan di 13 Selling Agent yang terdiri dari perusahaan sekuritas dan teknologi finansial (tekfin).

https://money.kompas.com/read/2023/04/08/220626726/kisi-am-raih-best-mutual-fund-award-2023

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke