Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ditjen Bina Konstruksi PUPR Usulkan Tambahan Anggaran Rp 114 Miliar

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Jenderal Bina Konstruksi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengajukan usulan penambahan anggaran 2024 sebesar Rp 114 miliar kepada DPR RI.

"Terakhir, pada tahun 2024 kami mengajukan usulan penambahan pagu anggaran Ditjen Bina Konstruksi sebesar Rp 114 miliar dari Rp 578 miliar menjadi Rp 692 miliar," ujar Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR Rachman Arief Dienaputra saat Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi V DPR RI di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (20/6/2023).

Arief menjelaskan, usulan penambahan anggaran ini akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan percepatan pencetakan tenaga kerja konstruksi (TKK), percepatan sertifikasi oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) dan Lembaga Sertifikasi Badan Usaha (LSBU), serta digitalisasi pengadaan barang dan jasa (PBJ) sesuai dengan Stranas Pencegahan Korupsi dari KPK.

"Kami membutuhkan dukungan dari bapak ibu ketua, wakil ketua, dan anggota untuk bisa memenuhi usulan tambahan anggaran di atas guna pelaksanaan pembangunan infrastruktur yang lebih berkualitas," ucapnya.

Usulan tambahan anggaran itu dilontarkan setelah Ditjen Bina Konstruksi PUPR mengajukan pagu anggaran indikatif TA 2024 sebesar Rp 578 miliar.

Adapun pagu anggaran indikatif TA 2024 akan dialokasikan untuk program dukungan manajemen sebesar Rp 542,8 miliar dan Rp 35,2 miliar untuk program pendidikan dan pelatihan vokasi.

"Terkait dengan rencana kerja TA 2024 di Ditjen Bina Konstruksi, pada tahun 2024 dari pagu sebesar Rp 578 miliar, Ditjen Bina Konstruksi mengganggarkan untuk program dukungan manajemen dan program pendidikan dan pelatihan vokasi," ungkapnya.

Rincian alokasi anggaran program dukungan manajemen, yaitu untuk kegiatan pembinaan penyelenggaraan jasa konstruksi, pembinaan kompetensi tenaga kerja konstruksi, dan pembinaan pengadaan jasa konstruksi.

Kemudian juga untuk pembinaan kinerja kelembagaan dan dukungan material, peralatan, dan teknologi konstruksi , kegiatan pembinaan sistem manajemen keselamatan konstruksi, serta kegiatan penyelenggaraan layanan dukungan manajemen Eselon I, informasi jasa konstruksi, dan pelaksanaan tugas teknis lainnya.

Sementara alokasi anggaran program pendidikan serta pelatihan vokasi pada akan digunakan untuk penyelenggaraan pelatihan vokasional bidang konstruksi.

Realisasi Pagu Anggaran 2023

Sementara itu, untuk realisasi pagu anggaran Ditjen Bina Konstruksi TA 2024 sudah sebanyak Rp 230,76 miliar per 16 Juni 2023 dari total pagu anggaran sebesar Rp 588,7 miliar.

"Realisasi pelaksanaan anggaran DJBK mencapai Rp 230,7 miliar atau sekitar 39,2 persen dengan progres fisik sebesar 39,7 persen

Capaian realisasi tersebut di atas rata-rata realisasi pagu anggaran TA 2023 di Kementerian PUPR yang sebesar 23,9 persen dan fisik 26,2 persen.

"Jadi secara progres kami Ditjen Bina Konstruksi (peringkat) kedua setelah Inspektorat Jenderal," kata dia.

https://money.kompas.com/read/2023/06/20/214000226/ditjen-bina-konstruksi-pupr-usulkan-tambahan-anggaran-rp-114-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke