Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Tarik Tunai BRI di Indomaret dengan Kartu dan Tanpa Kartu

Untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM BRI di Indomaret, nasabah harus registrasi dan aktivasi BRImo terlebih dahulu. Ini karena tarik tunai tanpa kartu BRI membutuhkan kode khusus atau kode penarikan dari aplikasi tersebut.

BRImo merupakan aplikasi keuangan digital Bank BRI terbaru berbasis data internet yang memberikan kemudahan bagi nasabah maupun non nasabah BRI untuk dapat bertransaksi dengan user interface dan user experience terbaru.

Melalui aplikasi BRImo, nasabah dapat melakukan berbagai transaksi menggunakan ponsel tanpa harus pergi ke bank. Misalnya, transaksi tarik tunai tanpa kartu di ATM BRI, Agen BRIlink, dan Indomaret.

Lalu bagaimana cara tarik tunai BRI di Indomaret? simak penjelasannya berikut ini. 

Umumnya, tarik tunai di Indomaret menggunakan kartu debit atau kartu ATM BRI dapat dilakukan minimal pembelian Rp 20.000. Adapun biaya admin tarik tunai BRI di Indomaret adalah Rp 4.000 per transaksi.

Sedangkan minimal tarik tunai BRI di Indomaret dengan kartu debit adalah Rp 50.000 dan maksimalnya Rp 1 juta.

2. Cara tarik tunai BRI di Indomaret tanpa kartu ATM

Adapun langkah-langkah atau cara tarik tunai tanpa kartu ATM BRI di Indomaret adalah sebagai berikut: 

Sebagai catatan, pastikan saldo di rekening Anda tersedia saat akan melakukan tarik tunai tanpa kartu ATM BRI di Indomaret. Untuk bukti transaksi dapat diakses melalui halaman "Catatan Aktivitas".

Selain itu, nasabah juga perlu memastikan nominal yang diinput sama dengan nominal ketersediaan dana yang akan di tarik di Merchant (Indomaret). Pastikan juga nomor handphone yang Anda berikan ke Merchant terdaftar di BRImo.

Adapun biaya admin tarik tunai tanpa kartu BRI di Indomaret yakni sebesar Rp 4.000 per transaksi.

Demikian informasi seputar cara tarik tunai BRI di Indomaret dengan menggunakan kartu debit maupun tanpa kartu melalui aplikasi BRImo. 

https://money.kompas.com/read/2023/09/09/204755226/cara-tarik-tunai-bri-di-indomaret-dengan-kartu-dan-tanpa-kartu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke