Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cek Jadwal Operasional BRI Selama Libur Lebaran 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk berkomitmen untuk memberikan layanan optimal bagi nasabah selama periode libur Idul Fitri 1445 Hijriah.

Selama periode libur Lebaran, BRI tetap memberikan layanan secara terbatas selama tiga hari, yakni pada tanggal 8, 12, dan 15 April 2024 di 157 Unit Kerja Operasional (UKO) di seluruh Indonesia.

Direktur Retail Funding and Distribution BRI Andrijanto mengatakan bahwa layanan terbatas ini menjawab kebutuhan masyarakat yang selalu meningkat dalam melakukan transaksi, terutama di masa libur lebaran.

“Layanan perbankan baik secara digital maupun konvensional BRI ditujukan untuk memenuhi kebutuhan transaksi masyarakat. Kami senantiasa mengakomodasi keperluan nasabah selama hari libur lebaran,” ujar Andrijanto dalam keterangannya, Minggu (7/4/2024).

Untuk layanan Weekend Banking, dilaksanakan tanggal 6-7 April 2024 dan 13-14 April 2024 di 66 UKO.

Adapun untuk detail informasi alamat unit kerja BRI yang memberikan layanan terbatas dapat diakses melalui website resmi BRI di https://bri.co.id/layanan-terbatas-bri.

Berikut daftar layanan lengkap Kalender Ramadhan dan Idul Fitri 2024 dari BRI:

  • Sabtu-Minggu, 6-7 April 2024 : Weekend Banking
  • Senin, 8 April 2024 : Layanan Terbatas beberapa Unit Kerja Operasional
  • Selasa – Kamis, 9-11 April 2024 : Tidak Beroperasi
  • Jumat, 12 April 2024 : Layanan Terbatas beberapa Unit Kerja Operasional
  • Sabtu-Minggu, 13-14 April 2024 : Weekend Banking
  • Senin, 15 April 2024 : Layanan Terbatas beberapa Unit Kerja Operasional

Ia mengimbau agar masyarakat memanfaatkan transaksi perbankan secara digital yang lebih mudah diakses dan fleksibel.

“BRI senantiasa melakukan pengembangan berkelanjutan pada Super Apps BRImo yang saat ini memiliki lebih dari 100 fitur dan layanan yang memudahkan masyarakat bertransaksi salah satunya untuk berbelanja di merchant dengan QRIS dan EDC BRI,” ujar dia. 

Masyarakat juga dimanjakan dengan berbagai pogram dan promo menarik di merchant kerjasama BRI tersebut.

Untuk keperluan mudik, masyarakat juga telah dipermudah dengan fitur Top-Up BRIZZI dan setor-tarik tanpa kartu melalui BRImo.

Selain itu, masyarakat dapat memanfaatkan jaringan e-channel seperti ATM dan CRM yang berjumlah 21.259 dan tersebar di seluruh Indonesia.

“Masyarakat juga dapat memanfaatkan layanan laku pandai AgenBRILink yang jumlahnya mencapai 796 ribu agen yang tersebar di seluruh pelosok negeri,” imbuh Andrijanto.

Bagi para pengusaha, layanan Qlola Cash Management juga tetap bisa diakses selama periode libur Idulfitri 1445 Hijriah. Dengan Qlola by BRI, para pengusaha dapat melakukan berbagai aktivitas dan transaksi perbankan selama hari libur tersebut

https://money.kompas.com/read/2024/04/07/233250326/cek-jadwal-operasional-bri-selama-libur-lebaran-2024

Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 17 Mei 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat Hari Ini, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Wall Street Berakhir di Zona Merah, Dow Sempat Sentuh Level 40.000

Whats New
KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

KB Bank Dukung Swasembada Pangan lewat Pembiayaan Kredit Petani Tebu

BrandzView
5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Spend Smart
Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Diajak Bangun Rute di IKN, Bos MRT: Masih Fokus di Jakarta

Whats New
Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan  Sosialisasi dan Dorong Literasi

Sertifikasi Halal UMKM Ditunda, Kemenkop-UKM Terus Lakukan Sosialisasi dan Dorong Literasi

Whats New
Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Pesawat Garuda yang Terbakar di Makassar Ternyata Sewaan, Pengamat Sarankan Investigasi

Whats New
Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Prabowo Yakin Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen, Standard Chartered: Bisa, tapi PR-nya Banyak...

Whats New
Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Gara-gara Miskomunikasi, Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat di Bandara Soekarno-Hatta

Whats New
Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Utang Rp 14,5 Triliun untuk Bangun Rute Baru MRT Akan Dibayar Pakai APBN-APBD

Whats New
Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Lupa Bawa Kartu? Ini Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BCA

Work Smart
Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Alfamart soal Tukang Parkir Liar: Cuekin Aja

Whats New
Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Laju Kredit BTN hingga April 2024 Bergerak Menuju Target

Whats New
Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Sejak 2019, MRT Jakarta Layani 106,51 Juta Penumpang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke