Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penutupan operasional sementara Bandara Sam Ratulangi di Manado pasca-erupsi Gunung Ruang, Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara diperpanjang hingga pukul 18.00 Wita.

Penutupan operasional bandara melalui informasi dari Notice to Airmen (NOTAM) dengan Nomor Notam: A1170/24 NOTAMR A1160/24.

Berdasarkan informasi dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), perpanjangan penutupan Bandara Sam Ratulangi sesuai hasil pengamatan aktivitas abu vulkanik Gunung Ruang.

Adapun erupsi Gunung Ruang terjadi pada Selasa (30/4/2024) pukul 01.30 WITA. Sejak 30 April itu, Bandara Sam Ratulangi ditutup sementara karena terdampak abu vulkanik dari gunung tersebut.

Berdasarkan informasi dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), tinggi letusan Gunung Ruang teramati kurang lebih 2.000 meter dan menyebar ke arah utara.

Selain Bandara Sam Ratulangi, 4 bandara lainnya juga terdampak pasca erupsi Gunung Ruang, yaitu Bandara Djalaluddin, Bandara Sitaro, Bandara Bolaang Mongondow, dan Bandara Pohuwato.

Ada juga dua bandara yang sebelumnya sempat ditutup sementara namun sudah kembali beroperasi normal sejak Rabu (1/5/2024), yaitu yaitu Bandara Naha yang mulai beroperasi sejak pukul 12.10 Wita dan Bandara Buol sejak pukul 18.03 Wita.

https://money.kompas.com/read/2024/05/02/113813726/erupsi-gunung-ruang-bandara-sam-ratulangi-masih-ditutup-sampai-hari-ini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke