Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KAI Services Buka Lowongan Kerja hingga 25 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Reska Multi Usaha (KAI Services) membuka sejumlah lowongan pekerjaan yang bisa dilamar oleh lulusan D3 dan S1 dari beberapa jurusan.

Adapun posisi lowongan kerja KAI Services yang dibuka yaitu Task Risk Management dan Staff Health, Safety and Environtment. 

"Hai teman Reska, kami sedang open Recruitment untuk posisi Staff HSE dan Risk Management. Ayo segera registrasi mulai tanggal 20-25 Mei 2024," tulis akun Instagram @rmu.career, dikutip Senin (20/5/2024). 

Sebagai informasi, PT Reska Multi Usaha merupakan salah satu anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang berdiri pada tahun 2003.

Perusahaan ini mempunyai tujuan melaksanakan dan menunjang kebijakan dan program PT Kereta Api Indonesia (Persero) selaku perusahaan induk khususnya usaha restoran kereta api serta usaha lainnya.

Lowongan kerja KAI Services

Berikut kualifikasi yang dibutuhkan dan cara mendaftar lowongan kerja KAI Services sebagaimana dikutip dari laman resminya:

1. Staff Risk Management

Kualifikasi:

  • Minimal S1 bidang manajemen risiko/Ekonomi/Bisnis/Hukum/Teknik
  • Diutamakan memiliki Sertifikat Certified Risk Manager (CRM) atau sertifikat yang relevan terkait pada bidang manajemen risiko.
  • Memiliki pengalaman minimal 2 tahun pada bidang manajemen risiko.
  • Pemahaman konsep dan prinsip manajemen risiko.
  • Memiliki keahlian mengidentifikasi, menganalisis dan mengevaluasi risiko
  • Mampu mengembangkan dan menerapkan stragtegi mitigasi risiko.

Deskripsi pekerjaan:

  • Mengidentifikasikan dan memetakan seluruh risiko yang mungkin dihadapi, baik risiko internal maupun eksternal, keuangan, reputasi dan strategis.
  • Melaksanakan analisis dan penilaian risiko untuk menentukan tingkat keparahan dan kemunkginan terjadinya.
  • Mengembangkan dan merekomendasikan strategi mitigasi risiko yang tepat dan efektif untuk setiap risiko yang teridentifikasi.
  • Memonitor dan mengevaluasi efektifitas strategi mitigasi risiko yang telah diterapkan.
  • Melaporkan hasil identifikasi, evaluasi dan manajemen risiko kepada stakeholder terkait.

Status Kepegawaian: Contract Based

Persyaratan dokumen:

2. Staff Health, Safety and Environment (HSE)

Kualifikasi:

  • Memahami prinsip-prinsip kesehatan dan keselamatan kerja (K3).
  • Memahami dan mampu menjalankan penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja
  • Mampu memberikan pelatihan K3 kepada karyawan
  • Mampu melakukan audit lingkungan
  • Mampu mengembangkan dan menerapkan program pengelolaan lingkungan
  • Minimal 2 tahun berpengalaman pada Bidang K3
  • Pendidikan minimal D3 di bidang K3/Teknik/Lingkungan
  • Memiliki Sertifikat K3LH yang relevan

Deskripsi pekerjaan:

  • Memastikan, memeriksa, dan melakukan inspeksi bulanan mengenai kepatuhan kebijakan dan prosedur K3
  • Membentuk budaya serta menegakkan kebijakan dan prosedur Kesehatan dan keselamatan K3 ditempat kerja
  • Melaporkan jika terjadi kecelakaan dan melakukan investigasi sesuai peraturan HSE
  • Melakukan audit internal terkati kepatuhan terhadap regulasi lingkungan
  • Melakukan sosialisasi dan pelatihan terhadap karyawan tentang regulasi lingkungan

Status Kepegawaian: Contract Based

Persyaratan dokumen:

Cara mendaftar

Bagi Anda yang berminat dan memenuhi kualifikasi, bisa mendaftar secara online melalui laman https://karir.reska.id/. 

Rekrutmen PT Reska Multi Usaha tidak dipungut biaya apapun dan tidak menggunakan sistem refund atau penggantian biaya transportasi maupun akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan rekrutmen.

Informasi lebih lanjut mengenai lowongan kerja KAI Services bisa dilihat di sini. 

https://money.kompas.com/read/2024/05/20/193656426/kai-services-buka-lowongan-kerja-hingga-25-mei-2024-simak-kualifikasinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke