Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rupiah Melemah Dekati Rp 16.300 per Dollar AS, Utang Pemerintah Diklaim Terjaga

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyatakan, pengelolaan utang pemerintah masih terjaga, meskipun nilai tukar rupiah terhadap dollar AS tengah berada dalam tren pelemahan, bahkan mendekati level Rp 16.300 per dollar AS.

Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu Suminto mengakui, pelemahan kurs rupiah bakal berdampak terhadap pembayaran utang pemerintah dalam bentuk valuta asing (valas).

"Ketika kita bayar kewajiban utang (valas) kan tentu terpengaruh oleh kurs," kata dia, ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

Pasalnya, dari total utang pemerintah yang mencapai Rp 8.338,43 triliun, utang yang berbentuk valas porsinya hanya mencapai sekitar 18 persen, jauh lebih kecil dibanding outstanding dalam denominasi rupiah.

"Dengan porsi utang valas kita yang 18 persen itu, Alhamdulillah cukup terkelola dengan baik," ujarnya.

Dalam berbagai kesempatan, pemerintah menyatakan, pembiayaan utang dalam bentuk valas hanya menjadi pelengkap dari penerbitan utang rupiah.

Langkah itu dilakukan pemerintah untuk meminimalisir dampak volatilitas kurs rupiah terhadap beban utang pemerintah.

"Tentu kami juga mengelola (utang valas) ini dengan baik," ucap Suminto.

Sebagai informasi, nilai tukar rupiah terhadap dollar AS tengah berada dalam tren depresiasi.


Berdasarkan data Bloomberg, pada Selasa hari ini, nilai kurs rupiah di pasar spot ditutup melemah 0,05 persen ke level Rp 16.291 per dollar AS.

Pada awal sesi perdagangan hari ini, nilai tukar rupiah bahkan sempat menyentuh level Rp 16.300 per dollar AS, sebelum akhirnya kembali terkonsolidasi.

https://money.kompas.com/read/2024/06/11/203300426/rupiah-melemah-dekati-rp-16.300-per-dollar-as-utang-pemerintah-diklaim-terjaga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke