Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Direktur IT KB Bank Mengundurkan Diri

Presiden Direktur KB Bank Woo Yeul Lee menjelaskan, KB Bank telah menerima pengunduran diri Young Eun Moon dari posisinya selaku direktur pada 3 Juni 2024.

"Pada tanggal 3 Juni 2024 perseroan telah menerima surat pengunduran diri Bapak Young Eun Moon selaku Direktur Perseroan tertanggal 31 Mei 2024," kata dia dalam keterbukaan informasi BEI, dikutip Selasa (11/6/2024).

Ia menjelaskan kegiatan usaha dan operasional KB Bank tetap berjalan dengan normal sebagaimana biasa.

Adapun permohonan pengunduran diri itu akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) sesuai peraturan yang berlaku.

Sebagai informasi, Young Eun Moon merupakan Direktur Informasi dan Teknologi (IT) KB Bank, yang berkewarganegaraan Korea Selatan.

Ia diangkat untuk posisi tersebut itu pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) 2022 lalu.

Pengalaman dan pemahaman mengenai pengembangan bisnis perbankan secara keseluruhan mencakup pinjaman, keuangan perusahaan, manajemen aset, dan online banking.

Sedangkan, untuk pengembangan teknologi informasi dan digital, Young Eun Moon telah memimpin next-generation project sebagai Biz Project Management Office (PMO) Leader dan IT PMO Head pada saat mempromosikan KB next-generation project.

https://money.kompas.com/read/2024/06/12/053000426/direktur-it-kb-bank-mengundurkan-diri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke