Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Century, Menyelamatkan Bank

Kompas.com - 04/12/2009, 10:11 WIB

Sejatinya mengapa sebuah bank ada yang diselamatkan dan tidak, harus dilihat dari pemikiran secara holistik (menyeluruh dan terkait), yaitu dalam kaitannya menjaga stabilitas sistem perbankan di satu pihak dan menjaga kepercayaan masyarakat di lain pihak. Lebih penting dari itu tentunya adalah sebagai upaya menghilangkan efek domino, baik terhadap sistem perbankan maupun perekonomian dalam arti luas.

Polemik yang terjadi menurut hemat saya bisa terjadi karena ketiadaan kemauan menggunakan ”bahasa ” yang sama, baik dalam melihat persoalan
maupun menyimpulkannya. Pengertian menggunakan ”bahasa ” yang sama bukan berarti harus disamakan pendapatnya, akan tetapi lebih kepada imbauan agar kalau terjadi perbedaan pendapat, maka pembuktian kebenaran atas perbedaan pendapat itu harus rasional dan proporsional.

Dalam kasus penyelamatan Bank Century misalnya, ada ketidakseimbangan perlakuan dan perhatian. Upaya mengejar pertanggungjawaban pemilik Bank Century berjalan lebih lamban dibandingkan mempersoalkan apakah kegagalan Bank Century itu sistemik atau tidak. Ironisnya, pemilik dan pengurusnya sebagian masih bebas berkeliaran di luar negeri. Celakanya, pendapat mereka dikutip seolah-olah pasti tak bersalah.

Seyogianya semua pihak sependapat bahwa kalau dapat dibuktikan adanya error omission dan atau error commission baik sebelum dan sesudah penyelamatan Bank Century harus dilakukan secara obyektif, jujur, dan tidak dipolitisasi. Sebab kalau tidak, maka sama artinya kita semua menciptakan ketidakstabilan yang baru, baik di sektor perbankan pada khususnya dan perekonomian pada umumnya.  (Krisna Wijaya, adalah praktisi dan pengamat perbankan).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com