Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Potensi Ancaman Ada, Harus Diantisipasi

Kompas.com - 18/05/2011, 10:37 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Gempa tidak pernah bisa diprediksi kapan terjadi. Namun, berdasarkan analisis paleoseismik hingga 400 tahun silam, terdapat potensi energi gempa sampai 8,7 skala Richter dari wilayah pertemuan lempeng bumi di sebelah selatan Selat Sunda.

"Potensi kegempaan itu perlu diketahui masyarakat untuk memahami proses penetapan kebijakan tata ruang dan bangunan di Jakarta," kata Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Suhardjono, Selasa (17/5/2011) di Jakarta.

Menurut Suhardjono, siklus seismik purba memungkinkan terjadinya gempa di selatan Selat Sunda mencapai 8,7 SR. Gempa sebesar itu bila benar-benar terjadi diperkirakan akan memiliki daya rusak tinggi terhadap berbagai bangunan di Jakarta.

"Seperti gempa berkekuatan 9 SR di Jepang beberapa waktu lalu, ternyata memiliki sejarah serupa 1.100 tahun silam. Ini bisa diketahui dari data geologi dan paleoseismik," kata Suhardjono.(NAW)

Artikel selengkapnya dapat rubrik Humaniora Kompas Cetak, Rabu (18/5/2011)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com