Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelud Meletus, Maskapai Australia Batalkan Penerbangan

Kompas.com - 14/02/2014, 15:37 WIB

KUTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Australia Virgin Airlines juga membatalkan tujuh penerbangannya dari dan ke Bali pascaerupsi Gunung Kelud di Kediri, Jawa Timur.

"Kami telah mendapatkan konfirmasi bahwa Virgin Airlines membatalkan penerbangan dari dan ke Bali karena erupsi Gunung Kelud," kata Co-General Manager Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai I Gusti Ngurah Ardita, Jumat (14/2/2014).

Ia mengatakan, jadwal penerbangan yang dibatalkan tersebut di antaranya empat tujuan penerbangan ke kota Melbourne, Brisbane, dan Perth. Tiga penerbangan dari Australia menuju Bali yakni dari kota Sydney dan Adelaide juga dibatalkan.

Meskipun dampak erupsi tersebut tidak dirasakan di Pulau Dewata, namun maskapai penerbangan itu memilih membatalkan jadwal penerbangannya ke Bali. "Itu pertimbangan dari mereka (Virgin Airlines) bukan karena kondisi di Bali," ucapnya.

Virgin Airlines merupakan satu-satunya maskapai penerbangan asing yang memilih tak melayani penerbangan dari dan ke Bali untuk sementara pascaerupsi gunung setinggi 1.731 meter itu.

Angkasa Pura sendiri, kata dia, belum mengetahui sampai kapan pembatalan sementara itu."Kami belum tahu tetapi akan terus dikonfirmasi," ucap Ardita.

Penerbangan yang mengalami pembatalan menuju dan dari Bandara I Gusti Ngurah Rai tercatat sebanyak 50 pergerakan.

Sedikitnya 43 penerbangan tujuan Surabaya dan Yogyakarta yang dilayani maskapai Garuda Indonesia, Citilink, Indonesia Airasia dan Lion Air (Wings Air) mengalami gangguan.

Aktivitas di bandara sendiri tetap beroperasi seperti biasa meskipun sejumlah penerbangan mengalami pembatalan akibat ditutupnya tiga bandara di Yogyakarta, Surabaya, dan Solo.

"Kami tetap melayani penerbangan tujuan lainnya. Dan kami juga sudah melakukan koordinasi dengan maskapai yang penerbangannya dibatalkan untuk proses penanganan penumpang, terutama bagi yang sudah memegang tiket," kata Ardita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dukung 'Green Building', Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Dukung "Green Building", Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Whats New
Kinerjanya Banyak Dikeluhkan di Medsos, Berapa Gaji PNS Bea Cukai?

Kinerjanya Banyak Dikeluhkan di Medsos, Berapa Gaji PNS Bea Cukai?

Work Smart
Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Whats New
Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Whats New
Pembatasan Impor Barang Elektronik Dinilai Bisa Dorong Pemasok Buka Pabrik di RI

Pembatasan Impor Barang Elektronik Dinilai Bisa Dorong Pemasok Buka Pabrik di RI

Whats New
Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Work Smart
Viral Mainan 'Influencer' Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Viral Mainan "Influencer" Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Work Smart
Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Whats New
Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Whats New
[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com