Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY SEPEKAN] Mandiri Blokir Ribuan Rekening | Viral Gaji Rp 8 Juta

Kompas.com - 28/07/2019, 07:39 WIB
Erlangga Djumena

Editor

Setelah kasus layanan error pada akhir pekan lalu, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI, anggota indeks Kompas100) memblokir 2.670 rekening nasabah karena tercatat menerima saldo tambahan dan telah memindahkannya ke rekening lain.

Lalu, bagaimana nasib ribuan nasabah tersebut?

"Yang sudah transfer atau menarik uangnya sudah kami block, mungkin mereka tidak sadar bertambah, tapi jumlahnya sangat sedikit, 2.670 nasabah dari total 1,5 juta atau 10 persen nasabah yang mengalami gangguan," kata Sekretaris Perusahaan Bank Mandiri Rohan Hafas.

Tapi toh Rohan bilang Bank Mandiri tetap dapat meminta nasabah mengembalikan saldo tambahan yang terlanjur dipindahkan.

Bisakah Bank Mandiri meminta kembali uang tersebut? Simak di sini

5. Siap-siap, 300 Pusat Perbelanjaan Bakal Berikan Diskon hingga 74 Persen

Bagi Anda yang sudah mendapat gaji hari ini, nampaknya Anda mesti menahan diri hingga 2 minggu ke depan. Pasalnya, Hippindo bakal menggelar Hari Belanja Diskon (HBD) Indonesia besar-besaran di ratusan pusat belanja secara nasional.

Adapun, hari belanja diskon ini diselenggarakan untuk menyambut peringatan hari kemerdekaan RI yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2019 nanti.

"HBDI ini merupakan momen diskon yang digelar untuk ke-3 kalinya oleh Hippindo dan didukung Apindo yang dikaitkan dalam rangka menyambut 17 agustus," kata Ketua Panitia HBDI 2019 Fetty Kwartati di Jakarta, Kamis (25/7/2019).

Fetty mengatakan, acara ini bakal berlangsung pada tanggal 16-31 Agustus 2019 di 300 pusat belanja yang tersebar di 70 kota di Indonesia.

Nah mengapa diskonnya hingga 74 persen? Baca di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com