Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Genjot Kredit, MNC Bank Perkenalkan KTA Payroll

Kompas.com - 31/10/2019, 18:50 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank MNC Internasional Tbk memperkenalkan program KTA Payroll. Ini adalah Kredit Tanpa Agunan yang menjadi nilai lebih bagi perusahaan-perusahaan dengan payroll di bank tersebut.

"MNC Bank terus melakukan konsolidasi serta fokus pada bisnis sesuai dengan rencana Bisnis Bank yang telah dicanangkan, yaitu konsumer dan retail bisnis," ujar Presiden Direktur MNC Bank Mahdan dalam pernyataannya, Kamis (31/10/2019).

Ia menyebut, KTA Payroll tersebut diharapkan dapat memenuhin kebutuhan finansial karyawan dengan penyediaan dana melalui proses cepat dan bunga rendah.

Salah satu keunggulan dari produk KTA Payroll MNC Bank adalah peruntukan fasilitas pinjaman kepada karyawan tetap, kontrak maupun outsource sepanjang memenuhi persyaratan sesuai perjanjian.

 

Baca juga: 5 Hal Sebelum Anda Melunasi Utang Kartu Kredit dengan KTA

Sehingga, dengan program tersebut, perseroan dapat menggenjot kinerja baik penyaluran kredit maupun penghimpunan dana murah.

Hingga September 2019, total aset MNC Bank mencapai Rp 11,08 triliun dan liabilitas Rp 9,63 triliun atau masing-masing tumbuh 3,6 persen dan 3,4 persen dari periode yang sama di tahun sebelumnya.

Pertumbuhan aset didorong peningkatan penyaluran kredit, yang pada kuartal III 2019 mencapai Rp8,1 triliun atau tumbuh 7,6 persen.

Adapun penyaluran kredit telah mencapai 96 persen dari target dengan porsi penyaluran terbesar pada sektor konsumer. Sementara penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) pada kuartal III 2019 mencapai Rp 9 triliun atau tumbuh 5,9 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com