Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trump Perpanjang Masa Social Distancing, Pasar Saham AS Melonjak

Kompas.com - 31/03/2020, 07:04 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber CNBC

NEW YORK, KOMPAS.com - Harga saham-saham di pasar saham Amerika Serikat, Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Senin (30/3/2020).

Dikutip dari CNBC, hal itu terjadi lantaran pemerintah Amerika Serikat memutuskan memperpanjang langkah-langkah untuk menahan persebaran wabah virus corona (covid-19).

Indeks Dow Jones Industrial Average ditutup menguat 690,70 poin atau 3,2 persen menjadi 22.327,48. Untuk indeks S&P 500 menguat 3,4 persen menjadi 2.336,65 dan indeks komposit Nasdaq  ditutup pada level 7.774,15 atau menguat 3,6 persen.

Baca juga: Masih Bingung Membedakan Investor dan Trader Saham? Simak Ini

Saham-saham emiten teknologi seperti Microsoft, Alphabet dan Amazon merupakan saham-saham utama yang menggerakkan perdagangan Wall Street di hari Senin. Microsoft mencatatkan lonjakan harga saham sebesar 7 persen, sementara perusahaan induk Google, Alphabet dan Amazon tercatat menguat masing-masing 3,3 persen dan 3,4 persen.

Jika dilihat dari perdagangan Senin (23/3/2020) pekan lalu, saat ini Dow Jones telah tercatat menguat hingga 20 persen sementara S&P 500 17 persen dan Nasdaq sebesar 13 persen.

Dow pekan lalu membukukan kenaikan mingguan terbesar sejak 1938, melonjak lebih dari 12 persen. S&P 500 dan Nasdaq pun mencatatkan minggu terbaik mereka sejak 2009, setelah masing-masing naik 10,3 persen dan 9,1 persen.

"Saat ini, aset berisiko mulai menunjukkan pemulihan harga dalam bentuk V,” kata chief investment officer di Newfleet Asset Management Dave Albrycht. "Sekarang, apakah aku percaya itu akan terjadi? Saya pikir itu sangat tergantung pada apakah mereka datang dengan beberapa jenis vaksin, berapa lama ini berlangsung dan apakah orang-orang mulai kembali bekerja begitu mencapai puncaknya," jelas dia.

Baca juga: Kasus Corona di AS Terus Melonjak, Wall Street Kembali Jatuh

Pada keterangan pers Minggu (29/3/2020) Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan, imbauan untuk melakukan social distancing berlaku hingga 30 April 2020.

Sebab, jumlah kasus kematian akibat virus corona diproyeksi bakal mengalami puncaknya dalam waktu dua pekan ke depan.

Langkah-langkah ini, meski dapat menyebabkan gangguan ekonomi yang tajam dalam waktu dekat, dilihat oleh beberapa investor sebagai upaya untuk mencegah kerusakan jangka panjang.

Sentimen juga terangkat setelah Johnson & Johnson mengatakan teah mengidentifikasi kandidat vaksin utama untuk virus corona. Perusahaan mencatat bahwa pengujian pada manusia untuk vaksin tersebut akan dimulai pada bulan September. Saham J&J naik 8 persen akibat pernyataan tersebut. Italia pun baru saja melaporkan jumlah kasus baru terendah dalam hampir dua minggu.

Baca juga: Sekarang Waktunya untuk Belanja Saham?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Whats New
ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

Whats New
KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

Whats New
Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Whats New
Permintaan 'Seafood' Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Permintaan "Seafood" Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Whats New
BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Whats New
Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Whats New
Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Whats New
Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Whats New
Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Bulog Siap Beli Padi yang Dikembangkan China-RI di Kalteng

Bulog Siap Beli Padi yang Dikembangkan China-RI di Kalteng

Whats New
Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Taati Aturan Pemda

Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Taati Aturan Pemda

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com