Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Emiten Bakal Tebar Dividen Oktober Ini, Simak Jadwalnya

Kompas.com - 01/10/2021, 11:08 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Memasuki bulan Oktober 2021, sebagian investor saham sudah menanti dividen tahun buku 2021 yang bakal ditebar para emiten.

Berdasarkan keterbukaan Bursa Efek Indonesia (BEI) beberapa emiten yang akan menggelontorkan dividen untuk tahun buku 2020 kepada para pemegang saham pada Oktober 2021, antara lain PT Astra International (ASII), PT Astra Otopart Tbk (AUTO), PT Mitrabara Adiperdana Tbk (MBAP), PT United Tractors Tbk (UNTR), dan PT Eastparc Hotel Tbk (EAST).

Bagi Anda yang berburu saham pembagi dividen, simak jadwal cum dividen (kesempatan terakhir bagi investor yang ingin mendapatkan dividen dari saham tertentu) sebagai berikut:

Baca juga: Ini 5 BUMN Penyumbang Dividen Terbesar Tahun 2020

1. PT Astra International (ASII)

ASII akan membagikan dividen interim tahun buku 2021 sebesar Rp 45 per saham yang diputuskan oleh dewan komisaris pada tanggal 27 September 2021. Dari laba bersih semester I tahun 2021, total pembagian dividen interim ASII berjumlah Rp 1,82 triliun.

Berikut jadwal pembagian dividen interim ASII tahun buku 2021:
Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 7 Oktober 2021
Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 8 Oktober 2021
Cum dividen di pasar tunai: 11 Oktober 2021
Ex dividen di pasar tunai: 12 Oktober 2021
Recording Date yang berhak atas dividen: 11 Oktober 2021
Pembayaran dividen: 29 Oktober 2021

2. PT Astra Otopart Tbk (AUTO)

AUTO berencana membagikan dividen interim untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 sebesar Rp 11 per saham. Pembagian dividen interim ini telah melalui keputusan Rapat Direksi Perseroan pada tanggal 28 September 2021, dan telah memperoleh persetujuan dewan komisaris perseroan pada 30 September 2021.

Adapun jadwalnya pembagian dividen AUTO:
Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 11 Oktober 2021
Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 12 Oktober 2021
Cum dividen di pasar tunai: 13 Oktober 2021
Ex dividen di pasar tunai: 14 Oktober 2021
Recording Date yang berhak atas dividen: 13 Oktober 2021 pukul 16.00 WIB
Pembayaran dividen: 22 Oktober 2021

3. PT Mitrabara Adiperdana Tbk (MBAP)

Sehubungan dengan rencana pembagian dividen interim MBAP tahun buku 2021 yang telah disetujui oleh perseroan berdasarkan keputusan Rapat Umum Pemegang Saham yang telah dilaksanakan pada 24 September 2021. Total nilai dividen MBAP adalah 414,8 miliar, sebesar Rp 338 per saham.

Adapun jadwal pembagian dividen MBAP yakni:
Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 5 Oktober 2021
Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 6Oktober 2021
Cum dividen di pasar tunai: 7Oktober 2021
Ex dividen di pasar tunai: 8Oktober 2021
Recording Date yang berhak atas dividen: 7 Oktober 2021
Pembayaran dividen: 15 Oktober 2021

Baca juga: Bisakah Investasi dan Dividen Bebas Pajak?

4. PT United Tractors Tbk (UNTR)

UNTR akan membagikan dividen interim berdasrkan keputusan direksi yang telah disetujui Dewan Komisaris pada tanggal 27 September 2021. Adapun rencana pembagian Dividen Interim untuk periode tahun buku 2021 dengngan total nilai dividen Rp 1,24 triliun dengan sebesar Rp 335 per saham.

Adapun jadwal pembagian dividen UNTR:
Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 6 Oktober 2021
Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 7 Oktober 2021
Cum dividen di pasar tunai: 8 Oktober 2021
Ex dividen di pasar tunai: 11 Oktober 2021
Recording Date yang berhak atas dividen : 8 Oktober 2021 pukul 16.00 WIB
Pembayaran dividen: 22 Oktober 2021

5. PT Eastparc Hotel Tbk (EAST)

Berdasarkan keputusan rapat direksi tanggal 27 September 2021, EAST akan membagikan dividen interim untuk tahun buku 2021 sebesar Rp 0,75 per saham, dengan total nilai dividen Rp 3,09 miliar.

Adapun jadwal pembagian dividen EAST:
Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 7 Oktober 2021
Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 8 Oktober 2021
Cum dividen di pasar tunai: 11 Oktober 2021
Ex dividen di pasar tunai: 12 Oktober 2021
Recording Date yang berhak atas dividen: 11 Oktober 2021 pukul 16.00 WIB
Pembayaran dividen: 19 Oktober 2021

Baca juga: Pengertian Dividen dan Contoh Perhitungannya Bagi Investor

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

Spend Smart
Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Whats New
Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Whats New
Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Whats New
BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Whats New
Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Work Smart
Dukung 'Green Building', Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Dukung "Green Building", Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Whats New
Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Whats New
Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com