Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penutupan Bursa, IHSG Naik 0,91 Persen

Kompas.com - 03/11/2021, 15:50 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 8,85 poin atau 0,91 persen ke 6.552,13 pada akhir perdagangan Rabu (3/11/2021).

Sebanyak 307 saham naik, 222 saham turun dan 144 saham stagnan.

Sembilan indeks sektoral menguat, menopang kenaikan IHSG. Indeks sektoral dengan kenaikan terbesar adalah IDX Sektor Teknologi yang naik 1,47 persen, disusul IDX Sektor Properti yang naik 1,33 persen dan IDX Sektor Keuangan naik 1,30 persen.

Sedangkan satu indeks sektoral yakni IDX Sektor Barang Konsumsi Primer turun 0,19 persen.

Baca juga: Sebelum Akhir Tahun, BEI Berharap 28 Perusahaan Akan Melantai di Bursa

Total volume perdagangan saham di bursa hari ini mencapai 20,69 miliar saham dengan total nilai Rp 10,83 triliun.

Top gainers LQ45 hari ini adalah:

1. PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) (5,57 persen)
2. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) (4,51 persen)
3. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) (3,69 persen)

Top losers LQ45 hari ini adalah:

1. PT United Tractors Tbk (UNTR) (-2,93 persen)
2. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) (-2,03 persen)
3. PT Gudang Garam Tbk (GGRM) (-1,86 persen)

Investor asing mencatatkan pembelian bersih Rp 158,97 miliar di seluruh pasar.

Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) Rp 148,6 miliar, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) Rp 129,1 miliar dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 108,4 miliar.

Baca juga: BEI Targetkan Transaksi Harian Capai Rp 13,5 Triliun di 2022

Sedangkan saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Astra International Tbk (ASII) Rp 178,3 miliar, PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp 76,2 miliar dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 68 miliar.

 

Berita ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: IHSG naik 0,91% ke 6.552 pada perdagangan Rabu (3/11), asing beli KLBF, BMRI, BBRI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com