Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Diproyeksikan Masih Akan Menguat, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Kompas.com - 27/04/2023, 10:01 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan masih akan naik pada Kamis (27/4/2023).

Sebelumnya, IHSG pada perdagangan sebelumnya Rabu (26/4/2023) berakhir di zona hijau pada level 6.910.1 atau naik 1,29 persen (88,3 poin).

Analis Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova mengatakan, IHSG mengonfirmasi pembentukan wave c ke atas karena telah menembus ke atas resisten 6868 yang dibentuk oleh level tertinggi 30 Maret sebagai akhir dari wave a.

IHSG akan menguji resisten terdekat di 6962, dimana kenaikan di atasnya dapat memicu rally menuju 7059.

Adapun, level support IHSG berada di 6800, 6765, 6735 dan 6705. Sementara level resistennya di 6962, 7006 dan 7059.

"Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bullish," ujar dia, Kamis (27/4/2023).

Baca juga: IHSG Berakhir di Zona Hijau Setelah Libur Lebaran

Sementara itu Analis Bahana Sekuritas Dimas Wahyu Putra mengatakan, secara teknikal IHSG pada perdagangan Kamis ini akan bergerak menguat.

Sektor yang dapat diperhatikan adalah XINDUS, IDXHEALTH, IDXTECH, IDXNCYC, IDXENER, IDXINFRA.

Ia menjelaskan, HSG ditutup menguat pada perdagangan Rabu (26/4) dengan indeks penopang IDXTRANS (+2.66 persen), IDXINDUS (+1.68 persen), IDXENER (+1.49 persen) dan IDXINFRA (+1.27 persen).

Sementara itu, investor asing mencatatkan Nett Buy RP 1,811 triliun.

"Diperkirakan hari ini IHSG berpotensi menguat dengan range 6850-6950 sektoral yang dapat diperhatikan banking, property, automotive dan energy," ungkap dia.

Baca juga: IHSG Diprediksi Menguat Setelah Libur Panjang, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

 


Berikut ini adalah rekomendasi teknikal dari perusahaan sekuritas.

1. Binaartha Sekuritas

ASII rekomendasi buy on weakness 6450-6600, support 6400 resistence 6750, 7000 dan 7175

BBRI rekomendasi trading buy 4890-4920, support 4880, resistance 5175, 5300 dan 5375

INDF rekomendasi trading buy 6400-6500, support 6300, resistance 6700, 6900 and 7000

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com