Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 13 Bandara yang Layani Angkutan Haji 2024

Kompas.com - Diperbarui 11/05/2024, 21:53 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) menyiapkan 13 bandara yang dikelola untuk menjadi bandara embarkasi dan debarkasi dalam penyelenggaraan Angkutan Haji 2024.

Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi mengatakan pihaknya telah mempersiapkan dan memastikan kesiapan infrastruktur serta pelayanan bandara selama proses embarkasi dan debarkasi calon jamaah haji. Hal itu sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk mendukung penyelenggaraan angkutan haji di Indonesia

"InJourney Airports juga telah berkoordinasi dengan berbagai pemangku kepentingan untuk memastikan seluruh proses embarkasi dan debarkasi dapat berjalan dengan aman, selamat, dan nyaman," ujar Faik Fahmi dalam keterangannya, Sabtu (11/5/2024).

Baca juga: Kapan Dividen Dibagikan? Ini Penjelasan Lengkapnya

Adapun 13 bandara penyelenggaraan Angkutan Haji 2024 yaitu: 

  1. Bandara Sultan Iskandar Muda Banda Aceh
  2. Bandara Kualanamu Medan
  3. Bandara Hang Nadim Batam
  4. Bandara Minangkabau Padang
  5. Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang
  6. Bandara Soekarno-Hatta Tangerang
  7. Bandara Kertajati Majalengka.
  8. Bandara Adi Soemarmo Solo
  9. Bandara Juanda Surabaya
  10. Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan
  11. Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin
  12. Bandara Sultan Hasanuddin Makassar
  13. Bandara Zainuddin Abdul Madjid Lombok.

Baca juga: Adik Prabowo Bangun Pabrik Timah di Batam, Bidik Omzet Rp 1,2 Triliun

Lebih lanjut, Faik mengatakan meskipun tiga bandara InJourney Airports, yakni Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Bandara Adi Soemarmo Solo, dan Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin saat ini berstatus sebagai bandara domestik, namun tiga bandara tersebut tetap melayani embarkasi dan debarkasi haji.

Hal tersebut sesuai dengan Keputusan Menteri Agama Nomor 152 Tahun 2024 tentang Embarkasi dan Debarkasi Haji Tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi.

Ia juga memastikan infrastruktur, fasilitas, dan pelayanan di seluruh bandara embarkasi dan debarkasi berada dalam kondisi optimal.

Baca juga: SKK Migas Sebut Transisi Energi Akan Tempatkan Peranan Gas Jadi Makin Strategis

Pelaksanaan embarkasi Angkutan Haji 2024 di bandara InJourney Airports akan dimulai pada 12 Mei hingga 10 Juni. Sedangkan debarkasi akan dimulai pada 23 Juni hingga 21 Juli.

Direncanakan, sebanyak 209.741 calon jamaah haji yang tergabung dalam 555 kelompok terbang (kloter) akan dilayani oleh 13 bandara tersebut.

Tiga bandara dengan kloter terbanyak, yakni Bandara Soekarno-Hatta Tangerang yang akan melayani 129 kloter, disusul Bandara Juanda Surabaya dengan 106 kloter serta Bandara Adi Soemarmo Solo dengan 100 kloter.

Selain tiga bandara tersebut, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar akan melayani 38 kloter, Bandara Kertajati Majalengka dengan 30 kloter, Bandara Kualanamu Medan dengan 25 kloter, Bandara Minangkabau Padang dengan 17 kloter, Bandara Zainuddin Abdul Madjid Lombok dengan 13 kloter, Bandara Sultan Iskandar Muda Banda Aceh dengan 12 kloter.

Baca juga: Banjir Landa Konawe Utara, 150 Lahan Pertanian Gagal Panen

Kemudian, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, dan Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin masing-masing dengan 19 kloter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Batas Pemadananan NIK-NPWP Tinggal 2 Hari, Tinggal 681.000 Wajib Pajak yang Belum Padankan

Batas Pemadananan NIK-NPWP Tinggal 2 Hari, Tinggal 681.000 Wajib Pajak yang Belum Padankan

Whats New
Asas Keadilan dalam Premi Asuransi Kesehatan

Asas Keadilan dalam Premi Asuransi Kesehatan

Whats New
Bertemu Perwakilan Bisnis Australia-Indonesia dan Parlemen Thailand, Menko Airlangga Berupaya Perkuat Kerja Sama Ekonomi

Bertemu Perwakilan Bisnis Australia-Indonesia dan Parlemen Thailand, Menko Airlangga Berupaya Perkuat Kerja Sama Ekonomi

Whats New
Usai Akuisisi, Bos Mandiri Inhealth Diangkat Jadi Dirut IFG Life

Usai Akuisisi, Bos Mandiri Inhealth Diangkat Jadi Dirut IFG Life

Whats New
Ketua KPPU Ajak 300 Anggota Asosiasi Perusahaan Ikuti Program Kepatuhan Persaingan Usaha

Ketua KPPU Ajak 300 Anggota Asosiasi Perusahaan Ikuti Program Kepatuhan Persaingan Usaha

Whats New
Lancar Tanpa Gangguan, 95.000 Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta Terjual Habis di Livin’ by Mandiri

Lancar Tanpa Gangguan, 95.000 Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta Terjual Habis di Livin’ by Mandiri

Whats New
PDN Diretas, Kementerian PUPR Pastikan Operasional Pegawai Tak Terganggu

PDN Diretas, Kementerian PUPR Pastikan Operasional Pegawai Tak Terganggu

Whats New
Pemerintah Kembali Perpanjang Relaksasi HET Gula

Pemerintah Kembali Perpanjang Relaksasi HET Gula

Whats New
Bank Jago Dukung Perempuan Manfaatkan Aplikasi Digital untuk Kelola Keuangan

Bank Jago Dukung Perempuan Manfaatkan Aplikasi Digital untuk Kelola Keuangan

Whats New
Emiten Logistik Tambang RMKE Bakal Bagikan Dividen Rp 30,63 Miliar

Emiten Logistik Tambang RMKE Bakal Bagikan Dividen Rp 30,63 Miliar

Whats New
Rupiah Tertekan, Tarif Listrik Belum Akan Naik

Rupiah Tertekan, Tarif Listrik Belum Akan Naik

Whats New
MPXL Kantongi Pembiayaan Rp 75 Miliar untuk Beli 50 Truk Tronton

MPXL Kantongi Pembiayaan Rp 75 Miliar untuk Beli 50 Truk Tronton

Whats New
Sandiaga Uno Targetkan 1,5 Juta Wisatawan China Datang ke Indonesia

Sandiaga Uno Targetkan 1,5 Juta Wisatawan China Datang ke Indonesia

Whats New
Penguatan Dollar AS Belum Berdampak pada Kenaikan Harga Kedelai Dalam Negeri

Penguatan Dollar AS Belum Berdampak pada Kenaikan Harga Kedelai Dalam Negeri

Whats New
Rombak Pengurus, Ini Susunan Terbaru Direksi dan Komisaris Bank Muamalat

Rombak Pengurus, Ini Susunan Terbaru Direksi dan Komisaris Bank Muamalat

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com