Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PLN Akan Terbitkan Surat Utang Global Setara Rp 21 Triliun

Kompas.com - 05/11/2019, 14:00 WIB
Akhdi Martin Pratama,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT PLN (Persero) berencana kembali menerbitkan surat utang global atau global bond di akhir 2019 ini. Dana segar itu akan digunakan untuk belanja modal atau capital expenditure (capex) perusahaan listrik plat merah tersebut.

“Memang kita ada rencana (menerbitkan global bond) nanti lihat saja. Kalau misalnya market bagus kita akan infokan kembali dalam waktu dekat,” ujar Executive Vice President Keuangan PT PLN Sulistyo Biantoro di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (5/11/2019).

Sulistyo menambahkan, pihaknya akan menerbitkan surat utang di Singapura dalam waktu dekat ini. Nantinya, dana yang didapatkan PLN berdenominasi dollar Amerika Serikat dan euro.

“Targetnya 1 sampai 1,5 miliar dollar AS (atau setara Rp 21 triliun),” kata Sulistyo.

Sulistyo menjelaskan total kebutuhan capex tahun ini sebesar Rp 90 triliun. Realisasinya per September 2019 ini baru sekitar Rp 70 triliun.

“(Penerbitan surat utang global) untuk capex secara umum saja dan untuk program 35 GW secara umum dan percepatan infrastruktur,” ucap dia.

Sebelumnya, PT PLN sudah menerbitkan surat utang global atau global bond dengan jumlah pokok 1,4 miliar dollar AS.

Surat utang itu memiliki dual-trance yakni masing-masing sebesar 700 juta dollar AS bertenor 10 tahun dengan kupon 3,875 persen dan 700 juta dollar AS bertenor 30 tahun dengan kupon 4,875 persen.

PLN melaporkan telah melakukan proses bookbuilding global bond pada 10 Juli 2019. Surat utang itu mencatatkan kelebihan permintaan atau oversubscribed 4,42 kali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com