Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riset OCBC NISP: Mayoritas Anak Muda Kurang Sehat Secara Finansial

Kompas.com - 20/08/2021, 07:41 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Riset dari OCBC NISP Financial Fitness Index mencatatkan generasi muda Indonesia menjadi salah satu yang memiliki literasi keuangan yang rendah.

Rata-rata kesehatan finansial hanya mencapai 37,72, jauh dibandingkan Singapura yang mencapai 61.

Hasil riset tersebut juga menunjukkan hanya 14,3 persen anak muda yang terlihat berusaha menuju ‘sehat’ finansial, tetapi nyatanya kondisi mereka masih belum ideal.

Baca juga: Daftar 10 Anak Muda Terkaya di Dunia, Usia di Bawah 30 Tahun

Hal ini salah satunya dikarenakan pemahaman para generasi muda yang masih tidak tepat dan lengkap terkait kekayaan dan bagaimana mengelola keuangan.

Direktur Bank OCBC NISP Ka Jit mengatakan, di pemberitaan media, ada fenomena ikutan tren investasi saham tetapi menggunakan uang hasil hutang, atau nekat terjun ke crypto currency menggunakan uang sekolah atau tabungan nikah.

“Akses masyarakat pada produk dan layanan keuangan yang terus meningkat ternyata tidak selalu membawa dampak positif, khususnya di generasi muda jika mereka tidak dibekali dengan pemahaman keuangan yang baik,” kata Ka Jit secara virtual, Kamis (19/8/2021).

Riset OCBC NISP Financial Fitness Index menunjukan 85,6 persen generasi muda terlihat "kurang sehat" secara finansial dan perlu segera memeriksanya.

Sementara itu, sisanya terlihat sehat, tetapi ternyata masih banyak hal yang perlu diperbaiki.

Baca juga: Deretan Anak Muda Indonesia yang Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia

“Generasi muda harus segera melakukan Financial Fitness Check Up sebagai langkah awal untuk memperbaiki kesehatan finansial mereka, dan jangan asal mengikuti tren keuangan atau ajakan investasi teman yang belum tentu tepat,” jelas dia.

Director Customized Intelligence NielsenIQ Indonesia Inggit Primadevi mengingatkan pentingnya kesehatan finansial bagi generasi muda.

Dengan mengecek skor finansial, maka para generasi muda bisa menjadikan skor tersebut sebagai tolak ukur untuk mengambil langkah kongkrit meraih kondisi kesehatan finansial.

“Riset juga menunjukan empat faktor utama bagaimana meningkatkan kesehatan finansial generasi muda, yakni dengan membuat alokasi anggaran, membuat pencatatan sederhana pengeluaran, konsultasi dengan financial planner dan terus belajar pengaturan keuangan,” jelas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com