Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Investasi, Cek Dulu Reksa Dana dengan Kinerja Terbaik Pekan Lalu

Kompas.com - 20/12/2021, 17:07 WIB
Yoga Sukmana

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam sepekan kemarin kembali berada dalam tren negatif. Dalam kurun waktu tersebut, tercatat, IHSG melemah 0,77 persen.

Tak pelak, pelemahan IHSG pun ikut mendorong kinerja reksa dana berbasis saham juga terkoreksi. Berdasarkan dari laporan Infovesta Utama, reksa dana saham melemah 0,91 persen. Setali tiga uang, reksa dana campuran juga koreksi 0,48 persen di pekan lalu

"Ditemukannya kasus pertama Omicron di Indonesia memicu tekanan pada market. Hal tersebut juga memberikan kekhawatiran atas pengetatan kembali kebijakan PPKM mengingat penyebaran Omicron yang sangat cepat," tulis Infovesta Utama dalam rilis yang dikeluarkan Senin (20/12/2021)

Hal tersebut pada akhirnya memicu aksi jual dari para investor asing di pasar modal Indonesia. Tercatat aksi jual di pasar saham dan pasar obligasi masing-masing sebesar Rp 2,84 triliun dan Rp 5,12 triliun per 15 Desember.

Baca juga: Anak Muda ingin Berbisnis? Ini Tipsnya

Adanya aksi jual di pasar obligasi pun membuat Infovesta Government Bond Index turun 0,19 persen. Sedangkan Infovesta Corporate Bond Index masih naik 0,10 persen. Kinerja reksa dana pendapatan tetap pun harus turun 0,19 persen dalam seminggu terakhir.

Sementara reksa dana pasar uang tercatat berhasil mencatatkan kenaikan 0,06 persen. Menjadikannya sebagai satu-satunya reksadana dengan kinerja positif dalam sepekan kemarin.

Berikut masing-masing reksa dana yang memiliki return tertinggi secara month over month pada 17 Desember 2021:

  • Reksadana saham: Narada Saham Indonesia return 36,45 persen
  • Reksadana campuran: HPAM Premium-1 return 8,28 persen
  • Reksadana pendapatan tetap: UOBAM Inovasi Obligasi Nasional return 2,01 persen
  • Reksadana pasar uang: Bahana Investasi Kas return 5,98 persen
  • Reksadana indeks & ETF: Premier ETF Syariah JII return 1,58 persen
  • Return reksadana pendapatan tetap USD: Cipta Obligasi USD return 1,77 persen

Baca juga: Tips Memulai Investasi Emas bagi Pemula di Awal Tahun

(Reporter: Hikma Dirgantara | Editor: Anna Suci Perwitasari)

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Reksadana Pasar Uang Jadi Reksadana Dengan Kinerja Terbaik di Pekan Lalu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soarl Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com