Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Dirjenbun Sebut Sistem “Bank Benih” Bantu Pengembangan Perkebunan

Kompas.com - 16/02/2023, 20:09 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Direktur Jenderal Perkebunan (Dirjenbun) Kementerian Pertanian (Kementan) Andi Nur Alam Syah mengatakan, pembangunan sistem “Bank Benih” merupakan salah satu cara untuk mengembangkan perkebunan.

“Kami perlu mengajak dan membuka ruang selebar-lebarnya bagi pelaku usaha perkebunan, perusahaan swasta, maupun masyarakat luas yang ingin turut berkontribusi membangun perkebunan melalui Bank Benih Perkebunan ini,” ajak Andi, dikutip dari keterangan tertulisnya, Kamis (16/2/2023).

Menurutnya, rencana aksi pembangunan perkebunan yang sistematis, terarah, dan berkelanjutan perlu dilakukan untuk membangun harmoni dan sinkronisasi pengembangan perkebunan.

Tak hanya itu, kata Andi, pendanaan dari sumber-sumber selain Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) juga diperlukan untuk memperlancar kegiatan pengembangan kawasan tanaman perkebunan.

Baca juga: Pencari Jamur Temukan Mayat Laki-laki di Perkebunan Kopi

"Sumber pendanaan lain yang dimaksud, seperti dana corporate social responsibility (CSR), investasi swasta, dana desa, pengembangan hutan kemasyarakatan, dan kegiatan reklamasi,” ujarnya.

Direktur Jenderal Perkebunan (Dirjenbun) Kementerian Pertanian (Kementan) Andi Nur Alam SyahDOK. Humas Kementan Direktur Jenderal Perkebunan (Dirjenbun) Kementerian Pertanian (Kementan) Andi Nur Alam Syah

Seperti diketahui, Kementan melalui Direktorat Jenderal Perkebunan (Ditjenbun) terus berupaya mendorong akselerasi pengembangan kawasan tanaman perkebunan melalui berbagai kegiatan, mulai dari peremajaan, rehabilitasi, intensifikasi maupun perluasan.

Semua kegiatan tersebut dilakukan dengan tidak menjadikan APBN sebagai satu-satunya sumber pembiayaan.

Pembiayaan pengembangan kawasan tanaman perkebunan akan didorong melalui kegiatan Perkebunan Partisipatif (Pasti), yaitu dengan kolaborasi, partisipasi, dan solidaritas dari stakeholder terkait.

Baca juga: Ganjar Gandeng Stakeholder di Jateng Mantapkan Persiapan Pemilu 2024

Ditjenbun rencananya akan mengemas kegiatan “Pasti” dalam pembangunan sistem “Bank Benih Perkebunan”. Hal ini dilakukan karena benih tanaman perkebunan merupakan komponen pertama dan utama dalam kegiatan pengembangan kawasan tanaman perkebunan.

Melalui Bank Benih Perkebunan, Ditjenbun yakin bahwa target pengembangan kawasan tanaman perkebunan tercapai, bisnis benih tetap berjalan, kesejahteraan petani meningkat. Pada akhirnya, capaian ini akan dapat meningkatkan devisa negara.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Perbenihan Perkebunan Gunawan mengungkapkan bahwa benih merupakan investasi jangka panjang.

Oleh karenanya, Gunawan meminta seluruh pihak terkait untuk ikut mengawal benih. Fasenya dimulai dari mulai benih tumbuh hingga panen.

Baca juga: KPK Lakukan Penyidikan Kasus Pengadaan Benih Bawang di NTT, Sudah Tetapkan Tersangka

“Perlunya mengelola dana CSR dengan baik dan sesuai mekanisme yang dikawal oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan Ditjenbun agar targetnya tepat guna,” ucap Gunawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Anlisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Anlisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Pegadaian Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I 2024

Pegadaian Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com