Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Semarakkan Kemerdekaan Ke-78 RI, Antam Hadirkan Gift Series Logam Mulia Edisi Khusus Tari Nusantara

Kompas.com - 18/08/2023, 11:24 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Aneka Tambang Tbk (Antam) melalui Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian (UBPP) Logam Mulia menghadirkan gift series dengan konsep tematik khusus ragam tarian daerah Indonesia.

Adapun gift series tematik tersebut merupakan logam mulia edisi khusus Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Tema tari Nusantara dipilih bukan tanpa alasan. Tari-tarian Nusantara dinilai mengandung kedalaman makna serta keberagaman budaya Indonesia yang kaya.

Sekretaris Perusahaan Antam Syarif Faisal Alkadrie mengatakan, setiap daerah di Tanah Air memiliki tarian tradisional dengan makna dan cerita yang unik dan berbeda. Hal ini menjadi bagian penting dalam ekspresi seni dan budaya masyarakat Indonesia.

Baca juga: Cek Rincian Harga Emas Antam Usai Libur HUT Kemerdekaan RI

Biasanya, lanjut Syarif, tarian tersebut ditemui dalam berbagai momentum, seperti upacara adat, perayaan, dan acara kebudayaan.

“Tari Nusantara merupakan (salah satu) bentuk penghargaan dan penghormatan yang diberikan oleh Antam terhadap kekayaan budaya di Tanah Air,” ujar Faisal dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (16/8/2023).

Faisal menambahkan, ragam tari yang masuk dalam daftar tema di antaranya tari topeng (DKI Jakarta), kancet papatai (suku Dayak), legong (Bali), dan kipas pakarena (Makassar).

Selain itu, ada pula tari gending sriwijaya (Sulawesi Selatan), remo (Jawa Timur), merak (Jawa Barat, dan piso surit (Sumatera Utara)

Baca juga: Jelang HUT RI, Harga Emas Antam Naik Rp 3.000 Per Gram

“Keanekaragaman tarian tradisional Indonesia kami abadikan dalam Produk Gift Series Tari Nusantara. Tema tari Nusantara dalam Gift Series diusung oleh Antam dengan tujuan sebagai apresiasi mendalam pada seni dan budaya Indonesia, serta memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia kepada masyarakat secara luas,” terang Faisal.

Selain itu, imbuh Faisal, tema tari tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kekayaan budaya Indonesia. Dengan begitu, masyarakat semakin mengapresiasi serta menghargai seni tari sebagai bagian dari identitas bangsa.

Faisal menambahkan, desain tersebut diharapkan membawa pesan kuat bahwa Gift Series Antam edisi Kemerdekaan merupakan pilihan istimewa untuk memperingati momentum penting Indonesia.

Adapun Gift Series Tari Nusantara hadir dalam gramasi emas sebesar 0,5 gram dengan security specification memiliki invisible ink di bagian depan dan belakang. Tidak hanya itu, gift seri anyar ini juga dilengkapi dengan QR Code.

Baca juga: Turun Lagi Rp 1.000 Per Gram, Simak Rincian Harga Emas Antam Terbaru

Saat ini, Gift Series Tari Nusantara dapat diperoleh di seluruh Butik Emas Logam Mulia Antam dan pameran resmi yang dilakukan Antam.

Selain itu, dapat pula diperoleh secara online di laman www.logammulia.com selama persediaan masih ada.

“Dalam rangka edisi HUT Kemerdekaan ke-78 RI, setiap pembelian gift series (semua tema) akan mendapatkan amplop gift series edisi Kemerdekaan selama periode 16-31 Agustus 2023,” terang Faisal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Work Smart
Viral Mainan 'Influencer' Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Viral Mainan "Influencer" Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Work Smart
Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Whats New
Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Whats New
[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com