Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kementerian PUPR: Pembangunan Istana Negara di IKN Capai 21,7 Persen

Kompas.com - 18/08/2023, 18:38 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kasatgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Kementerian PUPR Danis H Sumadilaga melaporkan, progres pembangunan istana negara per 10 Agustus 2023 sudah mencapai 21,7 persen.

Sementara itu, progres pembangunan kantor kepresidenan mencapai 25,7 persen.

"Gedung Istana Negara sudah 21,7 persen, kemudian kantor presiden nah ini sering tertukar ya, jadi kantor presiden itu yang ada garudanya itu, sudah 25,797 persen lebih cepat," kata Danis dalam acara Ngobrol Bareng soal IKN Nusantara di Kantor Kementerian PUPR, Jumat (18/8/2023).

Baca juga: Kepala Otorita IKN: Tahun Depan Upacara HUT RI di IKN Sudah Ramai Bangunan Fisik

Danis mengatakan, pembangunan gedung di sekitar Istana Negara masih sesuai jadwal (on schedule). Ia mengatakan, progres pembanguman gedung Sekretariat Presiden sudah mencapai 22,31 persen.

Ia juga mengatakan, penataan sumbu kebangsaan sudah mencapai 53 persen.

"Ini (sumbu kebangsaan) akhir tahun selesai kalau tiap minggu progresnya 2 persenan. Kemudian bangunan gedung kantor Kemensetneg sudah 15 persen lebih cepat dari rencana," ujarnya.

Lebih lanjut, Danis mengatakan, progres pembangunan gedung Kemenko 1 (Bidang Kemaritiman dan Investasi) mencapai 12,8 persen, gedung Kemenko 3 (Bidang Politik, Hukum, dan HAM) mencapai 9 persen.

"Kemudian Kemenko 4 (Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan) sudah 13 persen lebh cepat juga," ucap dia.

Baca juga: Meski Keuangan Karut-marut, Waskita Diserahi Proyek Terbanyak di IKN

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengatakan, upacara 17 Agustus pada 2024 mendatang rencananya akan dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara (IKN) yang berada di Kalimantan Timur.

"Insya Allah. tahun depan insya allah (upacara HUT RI) sudah di IKN. Kita lihat nanti," ujar Jokowi saat memberikan keterangan pers di Istana Merdeka pada Kamis (17/8/2023).

Presiden pun menyampaikan harapannya untuk peringatan HUT ke-78 kemerdekaan RI kali ini. Menurut Presiden, Indonesia harus terus menjadi bangsa yang kuat.

Terlebih, Indonesia memiliki keragaman budaya, bahasa, suku, dan adat istiadat.

"Seperti yang kita lihat di istana, keberagaman dipadukan dengan keberanekaragam bermacam-macam baju adat yang kita pakai dan ya ini lah sebetulnya kekuatan negara kita," jelas Jokowi.

Baca juga: Menteri PUPR: Kantor Presiden dan 4 Kantor Kemenko di IKN Selesai Juli 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com