Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah Dibuka, Simak Cara Daftar Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis

Kompas.com - 17/09/2023, 07:00 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pendaftaran uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung untuk masyarakat umum sudah dibuka mulai hari ini, Minggu (17/9/2023).

Corporate Secretary PT KCIC Eva Chairunisa mengatakan, kegiatan uji coba operasional ini memberikan kesempatan pada masyarakat untuk merasakan pengalaman menggunakan kereta api dengan kecepatan tinggi hingga 350 kilometer per jam.

"KCIC membuka pendaftaran uji coba operasional kereta api cepat (KA Cepat) tidak berbayar untuk masyarakat umum," ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (16/9/2023).

Kegiatan uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung tidak berbayar bersama penumpang ini akan dilakukan hingga 30 September 2023 dengan kuota 500 tempat duduk untuk setiap perjalanan kereta cepat.

Baca juga: Jadwal Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung untuk Masyarakat Umum

Selama masa uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung untuk masyarakat umum berlangsung, KCIC menyediakan 4 jadwal perjalanan pulang pergi (PP) setiap harinya.

Dengan demikian, total terdapat 8 perjalanan kereta api yang beroperasi setiap harinya selama masa uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung.

Jadwal keberangkatan uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung

Baca juga: Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Penumpang Wajib Diasuransikan

Dari 4 jadwal tersebut 2 di antaranya merupakan keberangkatan Stasiun Halim dan dua lainnya keberangkatan Stasiun Tegalluar dengan waktu keberangkatan sebagai berikut:

1. Relasi Stasiun Halim - Tegalluar PP: Pukul 09.00 WIb dan 14.00 WIB

2. Relasi Stasiun Tegalluar - Halim PP: Pukul 09.00 WIB dan 14.00 WIB.

"Calon penumpang diimbau agar memperhatikan jadwal KA Cepat yang dipilih dan datang selambatnya satu jam sebelum jadwal keberangkatan untuk menghindari antrean pada saat proses verifikasi data calon penumpang dilakukan," imbaunya.

Baca juga: KCIC Ajak 100 Masyarakat Rasakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis hingga ke Tegalluar

Cara daftar uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti kegiatan uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung ini, pendaftaran bisa dilakukan melalui situs http://ayonaik.kcic.co.id/

Pendaftaran uji coba kereta cepat Jakarta-Bandung akan dibuka secara bertahap, dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Pendaftaran tahap 1 dibuka mulai Minggu 17 September 2023 untuk jadwal keberangkatantanggal 18-24 September 2023

2. Pendaftaran tahap 2 dibuka pada 24 September untuk keberangkatan tanggal 25-30 September 2023

Halaman:


Terkini Lainnya

Kemenhub Bahas Tarif LRT Jabodebek Pekan Ini, Promo Bakal Berlanjut?

Kemenhub Bahas Tarif LRT Jabodebek Pekan Ini, Promo Bakal Berlanjut?

Whats New
Blibli Hadirkan Promo Kosmetik dan Skincare, Ada Cashback 100 Persen

Blibli Hadirkan Promo Kosmetik dan Skincare, Ada Cashback 100 Persen

Spend Smart
[POPULER MONEY] Cara Cek Sertifikat Tanah secara Online | Penjelasan Super Air Jet soal Pesawat Keluar Landasan

[POPULER MONEY] Cara Cek Sertifikat Tanah secara Online | Penjelasan Super Air Jet soal Pesawat Keluar Landasan

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Diprediksi Tak Lebih dari 6,25 Persen hingga Akhir 2024

Suku Bunga Acuan BI Diprediksi Tak Lebih dari 6,25 Persen hingga Akhir 2024

Whats New
Pasar Obligasi Melemah pada April 2024, Bagaimana Potensinya ke Depan?

Pasar Obligasi Melemah pada April 2024, Bagaimana Potensinya ke Depan?

Earn Smart
Penjelasan Lengkap BPJS Kesehatan soal Ikang Fawzi Antre Layanan Berjam-jam

Penjelasan Lengkap BPJS Kesehatan soal Ikang Fawzi Antre Layanan Berjam-jam

Whats New
Naik, Ini Kupon ST009, ST010, ST011, dan SWR004 periode Mei-Agustus

Naik, Ini Kupon ST009, ST010, ST011, dan SWR004 periode Mei-Agustus

Whats New
Bidik Pasar RI, Produsen Motor Listrik Sunra Hadirkan Produk Harga Ekonomis

Bidik Pasar RI, Produsen Motor Listrik Sunra Hadirkan Produk Harga Ekonomis

Whats New
Cara Transfer BNI ke Mandiri melalui ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke Mandiri melalui ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Cek Jadwal Pembagian Dividen Indosat Rp 2,16 Triliun

Cek Jadwal Pembagian Dividen Indosat Rp 2,16 Triliun

Whats New
Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Satu Tahunan via Online

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Satu Tahunan via Online

Spend Smart
BNI Taplus Muda Tidak Ada Buku Tabungan?

BNI Taplus Muda Tidak Ada Buku Tabungan?

Spend Smart
Jumlah Penumpang KAI Naik 23 Persen Selama Libur Panjang Waisak

Jumlah Penumpang KAI Naik 23 Persen Selama Libur Panjang Waisak

Whats New
Info BNI Taplus Muda Minimal Saldo dan Biaya Admin Bulanannya

Info BNI Taplus Muda Minimal Saldo dan Biaya Admin Bulanannya

Spend Smart
Syarat Buka Rekening BNI Taplus Muda dan Setoran Awalnya

Syarat Buka Rekening BNI Taplus Muda dan Setoran Awalnya

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com