Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
RILIS BIZ

Komitmen PT Axia Prima Sejahtera, Berikan Solusi Terbaik untuk Industri Sistem Pengamanan

Kompas.com - 02/10/2023, 17:24 WIB
Sri Noviyanti

Editor


KOMPAS.com – Perusahaan yang bergerak dalam bidang sistem keamanan dan produk berteknologi PT Axia Prima Sejahtera berkolaborasi dengan Dahua Technology dan tiga perusahaan distributor lainnya mengadakan “Synergy 4 Collaboration – Dahua One Stop Solution” di Aston Kartika Grogol, Jakarta, Jumat (22/9/2023).

Acara dihadiri 300 tamu undangan yang merupakan para partner dan pengguna produk Dahua, terutama produk dan solusi seperti security screening, video wall, interactive flat panel, dan access control.

Sebagai informasi, PT Axia Prima Sejahtera merupakan salah satu distributor resmi untuk Smart Security Screening Products & Solutions dari Dahua.

Adapun produk yang saat ini didistribusikan di antaranya, x-ray scanner, walk through metal detector, hand held metal detector, dan body scanner.

Lewat acara tersebut, PT Axia Prima Sejahtera menegaskan kembali komitmennya dalam memberikan solusi terbaik untuk industri sistem pengamanan.

Hari itu, PT Axia Prima Sejahtera menampilkan demo produk. Pengunjung yang masuk ke area gathering pun bisa mendapatkan pengalaman selayaknya memasuki area bandara yang dilengkapi alat screening mulai dari x-ray baggage scanner, walk through metal detector, hingga hand held metal detector.

Demo produk juga menampilkan teknologi artificial intelligence (AI) dari X-Ray Scanner Dahua yang bisa mengenali sampai dengan 25 jenis produk-produk terlarang, berbahaya, atau yang perlu diamati secara khusus, secara langsung.

Teknologi tersebut dikenal dengan teknologi Auto Contraband Recognition. Selain itu, ditampilkan juga teknologi Baggage Linkage People di mana terdapat dua kamera pada mesin x-ray yang mampu merekam orang-orang yang menaruh atau mengambil tas dan barang di x-ray conveyor.

X-ray dan walk through metal detector produksi Dahua juga memiliki kemampuan networking untuk bisa terintegrasi dengan sistem keamanan lain. Kemudian, data hasil screening juga bisa dilihat dan disimpan secara remote. Ditmbah lagi, alat bisa ditambahkan dua kamea CCTV yang terekam langsung ke dalam sistem mesin x-ray.

Keunggulan dari x-ray produk Dahua ada pada resolusi gambar tinggi dan berkualitas.

“Terima kasih, kami mengapresiasi Dahua Technology Indonesia dan semua partner atas kerja sama selama ini yang membuat kami berhasil dan terus maju bersama-sama, memberikan solusi-solusi terbaik dalam industri sistem pengamanan pintar ataupun sistem pengamanan elektronik di seluruh Indonesia,” ujat CEO sekaligus Founder PT Axia Prima Sejahtera F Heru Sukrisna dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (2/10/2023).

Heru dalam kesempatan itu juga memutar video yang berisikan proyek-proyek dari sejumlah produk yang didistribusikan oleh perusahaan yang dinaunginya tersebut.

Sembari memutar video, ia menjelaskan bahwa kerja sama Axia dan Dahua telah banyak menghasilkan success story, baik dalam penyediaan teknologi dan solusi, maupun dalam layanan purnajual jangka panjang.

Beberapa di antaranya adalah pemasangan dan penggunaan Dahua X-Ray Scanner dan Walk Through Metal Detector di fasilitas MRT Jakarta, The Energy Building SCBD Jakarta, ON Space OCBC NISP BSD City Tangerang Selatan, STT Jakarta 1 Data Centre Cikarang, Lembaga Diklat Penerbangan PT Cahaya Mulia Angkasa Medan, PT Gapura Angkasa Jakarta, Finns Bali, dan Hotel Santika Bintaro CBD Bintaro Jaya Tangerang Selatan.

“Pada zaman serbateknologi yang berkembang sangat cepat seperti sekarang ini, AI, internet of things (IoT), jaringan seluler 5G, dan big data, membawa pengaruh dalam kehidupan. Maka, para pelaku industri, khususnya yang bergerak pada security systems, IT solutions, dan building technologies pun harus mengikuti dan menguasai teknologi-teknologi terbaru dengan cepat,” ujar Heru.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Whats New
Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Whats New
Strategi untuk Meningkatkan Keamanan Siber di Industri E-commerce

Strategi untuk Meningkatkan Keamanan Siber di Industri E-commerce

Whats New
Permendag Direvisi, Mendag Zulhas Sebut Tak Ada Masalah Lagi dengan Barang TKI

Permendag Direvisi, Mendag Zulhas Sebut Tak Ada Masalah Lagi dengan Barang TKI

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin Bakal Panggil Manajemen

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin Bakal Panggil Manajemen

Whats New
Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Whats New
Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Whats New
Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Whats New
KAI Ubah Pola Operasi, 21 Kereta Berhenti di Stasiun Jatinegara

KAI Ubah Pola Operasi, 21 Kereta Berhenti di Stasiun Jatinegara

Whats New
Kejar Target 1 Juta Barrel Minyak, Industri Hulu Migas Hadapi Keterbatasan Rig

Kejar Target 1 Juta Barrel Minyak, Industri Hulu Migas Hadapi Keterbatasan Rig

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com