Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Diluncurkan, Segini Harga, Jadwal dan Fasilitas Kereta Suite Class Compartment

Kompas.com - 10/10/2023, 20:10 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI telah meluncurkan Kereta Suite Class Compartment pada hari ini, Selasa (10/10/2023).

Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengatakan, pada awal pengoperasian Kereta Suite Class Compartment ini pihaknya memberikan tarif diskon selama 10-31 Oktober 2023.

Dengan demikian harga tiket Kereta Suite Class Compartment menjadi sebesar Rp 1.950.000. Perlu dicatat, kereta mewah ini memang membidik masyarakat ekonomi kelas atas.

"Kami optimis kehadiran kereta suite Class Compartment akan mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat dan menjadi pilihan utama bagi pelanggan yang melakukan perjalanan jarak jauh dengan nuansa kemewahan," ujarnya saat peluncuran Kereta Suite Class Compartment di Stasiun Gambir, Jakarta, Selasa (10/10/2023).

Baca juga: Tips Dapat Tiket Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung Menurut KCIC

Jadwal Kereta Suite Class Compartment

Pada tahap awal ini KAI menyiapkan tiga unit Kereta Suite Class Compartment yang akan dirangkaikan dengan Kereta Api (KA) Bima dan KA Semeru relasi Gambir-Surabaya Gubeng dan sebaliknya.

"Jadi kalau satu hari itu buat 4 perjalanan, 2 kereta Bima dan 2 kereta Semeru," kata Didiek.

Berikut jadwal Kereta Suite Class Compartment yang dirangkaikan pada KA Bima relasi Stasiun Gambir-Surabaya Gubeng pp:

  • Keberangkatan dari Stasiun Gambir pukul 17.00 dan tiba di Stasiun Surabaya Gubeng pukul 03.30.
  • Keberangkatan dari Stasiun Surabaya Gubeng pukul 19.20 dam tiba di Stasiun Gambir pukul 06.00.

Sementara jadwal Kereta Suite Class Compartment yang dirangkaikan pada KA Argo Semeru relasi Stasiun Gambir-Surabaya Gubeng pp, yaitu:

  • Keberangkatan dari Stasiun Gambir pukul 06.20 dan tiba di Stasiun Surabaya Gubeng pukul 16.50.
  • Keberangkatan dari Stasiun Surabaya Gubeng pukul 09.05 dan tiba di Stasiun Gambir pukul 19.40.

Baca juga: Siap-siap, Pendaftaran Tiket Gratis Kereta Cepat Whoosh Tahap 3 Dibuka Hari Ini

Fasilitas Kereta Suite Class Compartment

Adapun Kereta Suite Class Compartment ini didesain untuk privasi pelanggan secara maksimal. Dalam 1 kereta, terdapat 16 ruang privat untuk masing-masing pelanggan.

Di tiap ruangan tersebut, telah terpasang pintu geser yang dapat digerakkan secara otomatis. Desain ruangan didominasi oleh warna coklat keemasan dengan pencahayaan temaram guna memberikan kenyamanan untuk pelanggan.

Kursinya dapat direbahkan hingga 180 derajat sehingga dapat difungsikan oleh penumpang sebagai kasur tidur. Kursi juga dapat diputar sehingga penumpang dapat menyesuaikan dengan arah perjalanan kereta api.

Selain itu, penumpang juga bisa mengatur tingkat kehangatan dari kursi dan bisa menggunakan fitur pijat sehingga bisa lebih nyaman selama perjalanan.

Semua fitur pada kursi itu dapat diatur pada panel sentuh yang ada di kursi. Pada kursi ini juga ada baki lipat yang bisa difungsikan untuk meja makan atau meja kerja.

Kemudian, penumpang juga bisa menikmati menonton aneka film populer, musik dengan berbagai genre, hingga kanal televisi nasional sepanjang perjalanan melalui Train Onboard Infotainment System.

Pelanggan juga dimanjakan dengan layanan makanan berupa hidangan pembuka, hidangan utama, hidangan penutup, dan aneka minuman.

"Jadi ini memang sudah standar internasional dan digunakan oleh salah satu maskapai penerbangan internasional," tuturnya.

Baca juga: Ada Kereta Cepat, KAI Bakal Utak-atik Rute Stasiun Argo Parahyangan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com