Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mau Investasi Sekaligus Bantu Bangun Jalan Tol Gempol-Pandaan?

Sesuai namanya, investasi ini khusus untuk pembiayaan ruas tol Gempol-Pandaan. Ruas tol ini dibangun oleh Jasa Marga sepanjang 13,61 kilometer.

Pembangunan tersebut tentunya butuh biaya yang besar. Oleh karena itu, Jasa Marga butuh tambahan pendanaan dari pihak luar. Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani mengatakan, selama ini Jasa Marga beberapa kali mengeluarkan produk pendanaan baru di pasar modal.

"Sejak 2017 kita ada sekuritisasi, project bond, Komodo Bond, dan reksa dana penyertaan terbatas berbasis ekuitas," kata Desi di Main Hall Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (15/4/2019).

Namun, produk-produk tersebut kebanyakan didanai oleh investor institusi. Dengan adanya DINFRA Toll Road Mandiri-001, maka diharapkan pasarnya lebih luas dan menarik investor individu lebih banyak.

"Jadi tidak hanya institusi, masyarakat bisa berperan dalam pembangunan infrastruktur," kata Desi.

Dalam tiga tahun terakhir, pembangunan infrastruktur jalan tol melesat tajam. Sebelum 2016, Jasa Marga membangun 593 kilometer. Setelah 2016, hingga akhir tahun 2019, targetnya ada 650 kilometer ruas tol yang dibangun dan beroperasi.

DINFRA merupakan wadah untuk menghimpun dana dari masyarakat pemodal untuk diinvestasikan pada aset infrastruktur dalam bentuk utang atau ekuitas. Adapun keunggulan KIK-DINFRA dibandingkan produk investasi lainnya yakni ada solusi alternatif bagi investor untuk berinvestasi pada aset infrastruktur melalui kepemilikan saham pada perusahaan pemilik.infrastruktur.

Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Inarno Djajadi mengatakan, DINFRA Toll Road Mandiri-001 merupakan produk investasi pertama di sektor infrastruktur yang tercatat di BEI.

"Dengan penerbitan ini, kami harapkan manajer investasi lainnya akan menerbitkan DINFRA lain dalam pembangunan infrastruktur dan menjadi alternatif bagi investor," kata Inarno.

https://money.kompas.com/read/2019/04/15/103200526/mau-investasi-sekaligus-bantu-bangun-jalan-tol-gempol-pandaan-

Terkini Lainnya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Earn Smart
Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Whats New
3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

Whats New
Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Whats New
Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Work Smart
IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

Whats New
Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Whats New
Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama JETCO dan Energi Bersih

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama JETCO dan Energi Bersih

Whats New
Sepatu Impor Sudah Diterima Pemilik, Siapa yang Tanggung Denda Rp 24,74 Juta?

Sepatu Impor Sudah Diterima Pemilik, Siapa yang Tanggung Denda Rp 24,74 Juta?

Whats New
BI: Biaya Merchant QRIS 0,3 Persen Tidak Boleh Dibebankan ke Konsumen

BI: Biaya Merchant QRIS 0,3 Persen Tidak Boleh Dibebankan ke Konsumen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke