Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bank Sinarmas Bidik 168.000 Anggota IDI Jadi Nasabah

JAKARTA, KOMPAS.com - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menggandeng Bank Sinarmas menerapkan solusi keuangan digital untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan keuangannya.

“Penandatangan kerja sama Bersama IDI adalah wujud nyata komitmen Bank Sinarmas sebagai payment and transaction bank yang berbasis solusi keuangan digital. Merupakan sebuah kebanggaan bagi kami dapat dipercaya IDI untuk mendukung aktivitas IDI dan memberikan layanan perbankan digital kepada IDI dan anggota keluarga besar IDI," kata Frenky Tirtowijoyo, Direktur Utama Bank Sinarmas dalam keterangannya, Jumat (6/12/2019).

Frenky menyebut, IDI memiliki sekira 168.000 anggota di seluruh Indonesia. Dengan kerja sama ini pula, diharapkan Bank Sinarmas dapat menambah jumlah nasabah.

"IDI anggotanya 168.000, target kita semuanya itu jadi nasabah Bank Sinarmas," ujar Frenky.

Sementara itu, Daeng M Faqih, Ketua Umum Pengurus Besar IDI menyatakan, solusi keuangan digital yang disediakan meliputi solusi untuk IDI seperti Internet Banking dan Virtual Account.

Adaapun untuk dokter-dokter anggota IDI akan diberi kemudahan menerima pembayaran dari pasien secara digital menggunakan QRIS serta bisa bertransaksi secara digital menggunakan layanan mobile banking Simobiplus.

Selain itu seluruh dokter akan mendapatkan kartu anggota yang selanjutnya berfungsi juga sebagai kartu ATM. Sehingga, kartu anggota ini bisa digunakan untuk bertransaksi di ATM manapun di seluruh Indonesia.

Kartu ATM ini akan berfungsi penuh setelah mendapatkan rekomdendasi dari regulator.

“Solusi keuangan digital Bank Sinarmas yang di terapkan oleh IDI diyakini akan meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan keuangan oleh IDI serta memberikan kenyamanan kepada para dokter dalam melakukan transaksi perbankan,” ungkap Faqih.

https://money.kompas.com/read/2019/12/06/213300326/bank-sinarmas-bidik-168.000-anggota-idi-jadi-nasabah

Terkini Lainnya

Pasca Halving Bitcoin, Apa yang Harus Dicermati Investor?

Pasca Halving Bitcoin, Apa yang Harus Dicermati Investor?

Earn Smart
KJRI Cape Town Gelar 'Business Matching' Pengusaha RI dan Afrika Selatan

KJRI Cape Town Gelar "Business Matching" Pengusaha RI dan Afrika Selatan

Whats New
Baru 4 Bulan, Sudah 11 Bank Perekonomian Rakyat yang Tumbang

Baru 4 Bulan, Sudah 11 Bank Perekonomian Rakyat yang Tumbang

Whats New
Maskapai Akui Tak Terdampak Pengurangan Bandara Internasional

Maskapai Akui Tak Terdampak Pengurangan Bandara Internasional

Whats New
Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Bank BTPN Raup Laba Bersih Rp 544 Miliar per Maret 2024

Whats New
Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Melalui Aplikasi Livin' Merchant, Bank Mandiri Perluas Jangkauan Nasabah UMKM

Whats New
Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Hari Tuna Sedunia, KKP Perluas Jangkauan Pasar Tuna Indonesia

Whats New
Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Siap Tingkatkan Kolaborasi dan Partisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia

Whats New
Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Pasarkan Produk Pangan dan Furnitur, Kemenperin Gandeng Pengusaha Ritel

Whats New
Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

Punya Manfaat Ganda, Ini Cara Unit Link Menunjang Masa Depan Gen Z

BrandzView
Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Whats New
Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Whats New
Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Work Smart
Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Whats New
Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke