Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER MONEY] Pajak Orang Kaya Naik Jadi 35 Persen | Link Pengumuman Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah berencana menerapkan tarif Pajak Penghasilan (PPh) Orang Pribadi terhadap orang kaya dengan penghasilan di atas Rp 5 miliar. 

Dengan begitu, pemerintah menambah satu lapisan PPh OP di atas empat lapisan yang sudah ada.

Untuk orang superkaya itu, bakal dikenakan tarif pajak 35 persen.

Informasi soal pajak untuk orang kaya tersebut memuncaki deretan berita populer Money hari ini, Selasa (29/6/2021).

Selain itu, ada sejumlah berita lainnya yang sayang Anda lewatkan.

1. Sri Mulyani Bakal Naikkan Pajak Orang Tajir Jadi 35 Persen

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bakal menambah bracket (lapisan) tarif Pajak Penghasilan (PPh) Orang Pribadi. Hal ini terkuak dalam Rapat Kerja membahas RUU KUP bersama Komisi XI DPR RI hari ini, Senin (28/6/2021).

Bendahara negara ini bakal menambah satu lapisan di atas empat lapisan tarif PPh OP yang ada saat ini. Dengan lapisan baru, orang superkaya dengan penghasilan di atas Rp 5 miliar akan mengalami kenaikan tarif pajak sebesar 35 persen.

"Kami akan melalukan pengubahan tarif dan bracket PPh OP, yang kami tambahkan satu bracket di atas yaitu 35 persen untuk mereka yang pendapatannya di atas Rp 5 miliar per tahun agar lebih mencerminkan keadilan," kata Sri Mulyani dalam Rapat Kerja membahas RUU KUP bersama Komisi XI DPR RI, Senin (28/6/2021).

Baca selengkapnya di sini

2. Link Pengumuman CPNS dan PPPK 2021, Live Mulai Pukul 14.00 WIB Besok

Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 bakal diumumkan secara resmi pada Selasa (29/6/2021) besok, melalui akun YouTube Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Dalam sejumlah unggahan di akun media sosial BKN, dijelaskan bahwa akan ada pengumuman penting yang akan disiarkan langsung di YouTube BKN.

Bagi yang ingin menyaksikan langsung pengumuman CPNS 2021, dapat mengakses akun YouTube BKN yang saat ini menggunakan nama #ASNKiniBeda melalui link https://youtube.com/c/BKNgoidofficial.

Baca selengkapnya di sini

3. Kasus Positif Covid-19 Meningkat, BCA Tutup Sementara Sebagian Kantor Cabang di Jabodetabek

PT Bank Central Asia Tbk atau BCA menutup sementara sebagian kantor cabang di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) menyusul peningkatan kasus positif Covid-19 yang terjadi selama beberapa hari ke belakang.

Executive Vice President Divisi Sekretariat dan Komunikasi Perusahaan BCA Hera F Haryn mengatakan, penutupan sebagian kantor cabang dimulai pada hari ini, Senin (28/6/2021).

"Dengan tetap mengutamakan nasabah yang membutuhkan layanan kantor cabang," katanya kepada Kompas.com, Senin.

Baca selengkapnya di sini

4. Rincian Biaya Bikin Pelat Nomor Cantik dan Masa Berlakunya

Setiap kendaraan bermotor wajib memiliki Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau yang biasa disebut pelat nomor.

Pada beberapa kesempatan, banyak dijumpai kendaraan dengan pelat nomor cantik, misalnya yang bertuliskan kombinasi angka-angka tertentu sesuai selera pemilik kendaraan.

Umumnya, pelat nomor cantik jika dibaca sekilas menyerupai ejaan nama si pemilik mobil seperti R 1 NA yang dapat dibaca “Rina”, atau F 474 R yang dapat terbaca “Fajar”.

Baca selengkapnya di sini

5. Simak 10 Rute Super Air Jet, Tarifnya Mulai dari Rp 252.000

Maskapai baru Super Air Jet mulai mempromosikan rute dan tarif penerbangan yang bakal dioperasikan di Indonesia.

Rute Super Air Jet terungkap melalui laman resmi perusahaan, superairjet.com. Dikutip dari laman tersebut pada Senin (28/6/2021), setidaknya terdapat 10 rute penerbangan domestik yang bakal dibuka.

Pada laman tersebut juga sudah terdapat menu pesan tiket Super Air Jet online. Hanya saja, menu tersebut belum diaktifkan dan masih tertera keterangan ‘akan tersedia segera’.

Baca selengkapnya di sini

https://money.kompas.com/read/2021/06/29/065858026/populer-money-pajak-orang-kaya-naik-jadi-35-persen-link-pengumuman-pendaftaran

Terkini Lainnya

PT PELNI Buka Lowongan Kerja hingga 16 Mei 2024, Usia 58 Tahun Bisa Daftar

PT PELNI Buka Lowongan Kerja hingga 16 Mei 2024, Usia 58 Tahun Bisa Daftar

Work Smart
Bapanas Siapkan Revisi Perpres Bantuan Pangan untuk Atasi Kemiskinan Esktrem

Bapanas Siapkan Revisi Perpres Bantuan Pangan untuk Atasi Kemiskinan Esktrem

Whats New
Banjir Landa Konawe Utara, 150 Lahan Pertanian Gagal Panen

Banjir Landa Konawe Utara, 150 Lahan Pertanian Gagal Panen

Whats New
Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Amankan 4 Penumpang, Petugas Bandara Juwata Gagalkan Penyelundupan 4.047 Gram Sabu

Whats New
478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

478.761 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Whats New
Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Pengertian Dividen Interim dan Bedanya dengan Dividen Final

Earn Smart
Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Pajak Dividen: Tarif, Perhitungan, dan Contohnya

Earn Smart
Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Jalan Tol Akses IKN Ditargetkan Beroperasi Fungsional Pada Agustus 2024

Whats New
Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Cara Menghitung Dividen Saham bagi Investor Pemula Anti-Bingung

Earn Smart
Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Sepanjang 2023, AirAsia Indonesia Kantongi Pendapatan Rp 6,62 Triliun

Whats New
Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema 'Part Manufacturer Approval'

Menyehatkan Pesawat di Indonesia dengan Skema "Part Manufacturer Approval"

Whats New
Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Libur Panjang, Tiket Whoosh Bisa untuk Masuk Gratis dan Diskon 12 Wahana di Bandung

Whats New
Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Memahami Dividen: Pengertian, Sistem Pembagian, Pajak, dan Hitungannya

Earn Smart
Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Limbah Domestik Dikelola Jadi Kompos, Solusi Kurangi Sampah di Kutai Timur

Whats New
Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 11 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke