Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HSBC Update Layanan Premier 2.0, Apa Saja Tambahan Manfaatnya?

Director Wealth & Personal Banking PT Bank HSBC Indonesia, Edhi Tjahja Negara mengatakan, pembaruan layanan Premier 2.0 ini menghadirkan sejumlah manfaat baru yang berfokus pada tujuan keluarga dan pengelolaan kekayaan secara lebih berkesinambungan dan menyeluruh. 

"Kami hadirkan pembaruan layanan HSBC Premier 2.0 yang terdiri dari 3 manfaat unggulan yaitu pengelolaan kekayaan (wealth), perencanaan pendidikan, dan penawaran eksklusif,  untuk mendukung pencapaian tujuan keuangan, rencana masa depan dan hidup yang lebih berarti bagi nasabah dan keluarga tercinta," ujar Edhi dalam peluncuran layanan secara virtual, Selasa (14/9/2021).

Dia menjelaskan, layanan Premier 2.0 ini dilengkapi dengan layanan manajemen wealth yang menyeluruh, termasuk dukungan financial health check secara rutin, wealth dashboard yang memberikan akses kepada nasabah untuk melihat seluruh pergerakan portofolio wealth dalam satu tampilan, dan kesempatan bagi nasabah untuk mendapatkan wawasan berkala mengenai kondisi pasar serta strategi investasi menyeluruh dari pakar ternama melalui wealth insight hub terbaru.

Edi menambahkan, pihaknya juga menghadirkan fitur dan kemudahan digital untuk melakukan transaksi investasi kapanpun dan dimanapun, termasuk transaksi jual beli obligasi di pasar sekunder secara online.

Sementara itu Head of Customer Propositions and Marketing PT Bank HSBC Indonesia Fransisca Arnan mengatakan, untuk layanan kepada milenial, pihaknya memberikan status serta manfaat yang sama untuk anak-anak para nasabahnya yang berusia 17-28 tahun melalui HSBC Premier Next Gen.

Fransisca menjelaskan, lewat layanan ini semua anak nasabah Premier 2.0 berusia 17-28 tahun yang tengah merencanakan pendidikan atau sedang bersekolah di luar negeri, bisa menikmati berbagai fasilitas yang sama tanpa biaya tambahan.

"Dengan kekuatan jaringan global HSBC, nasabah juga tidak perlu khawatir mengenai pengelolaan keuangan anak selama bersekolah di luar negeri. Pengiriman dana sampai dengan 100.000 dollar AS dapat dilakukan secara real time ke 30 negara melalui layanan global transfer,” jelas Fransisca.

Fransisca menambahkan, lewat layanan Premier 2.0 pihaknya juga memberikan penawaran eksklusif untuk pembelanjaan, travel, dan lifestyle di seluruh negara tempat HSBC beroperasi.

Penawaran itu diantaranya proteksi pembelanjaan (purchase protection) hingga Rp 300 juta untuk setiap pembelanjaan online dan offline dengan kartu kredit Premier Mastercard, perlindungan dana darurat hingga 10.000 dollar AS per 2 hari, penggantian kartu kredit instan di luar negeri, serta fasilitas Unlimited Online Transfer ke seluruh wilayah di Indonesia.

https://money.kompas.com/read/2021/09/14/135957826/hsbc-update-layanan-premier-20-apa-saja-tambahan-manfaatnya

Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke