Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saham-saham Teknologi Angkat Indeks Nasdaq, Perbankan Bebani Dow Jones dan S&P

Sementara itu saham perbankan tergelincir meskipun hasil kuartalan yang kuat dari JPMorgan.

Melansir Reuters pukul 10:01 pagi waktu setempat, Dow Jones Industrial Average turun 163,31 poin, atau 0,48 persen pada 34.215,03, S&P 500 turun 7,03 poin atau 0,16 persen pada 4.343,62, dan Nasdaq Composite naik 52,60 poin, atau 0,36 persen, pada 14.518,53.

Layanan teknologi dan komunikasi termasuk di antara sedikit yang memperoleh keuntungan di antara 11 sektor indeks S&P.

Saham-saham mega-caps termasuk Facebook Inc, Amazon.com Inc, induk Google Alphabet Microsoft Corp, dan Tesla naik.

Sebuah laporan Departemen Tenaga Kerja menunjukkan harga konsumen meningkat solid pada bulan September dan akan meningkat lebih lanjut di tengah lonjakan biaya produk energi, menimbulkan keraguan pada pandangan Federal Reserve bahwa inflasi yang tinggi bersifat sementara

"Cetak CPI hari ini mungkin mempengaruhi setidaknya beberapa anggota untuk memberikan bobot yang lebih tinggi pada risiko inflasi," kata Jai Malhi, analis pasar global di J.P. Morgan Asset Management.

Pasar saat ini memfokuskan perhatian pada risalah pertemuan kebijakan The Fed September, yang akan dirilis beberapa waktu ke depan.

Laba kuartal ketiga JPMorgan Chase & Co melampaui ekspektasi. Namun, sahamnya turun 2,5 persen, sekaligus membebani Dow dan S&P 500, setelah mencapai rekor tertinggi pekan lalu.

Rekannya Bank of America, Citigroup, Wells Fargo dan Morgan Stanley akan melaporkan hasil pada hari Kamis, sementara Goldman Sachs akan mempublikasikan pendapatan pada hari Jumat. Indeks perbankan yang lebih luas turun 2,2 persen.

Analis memperkirakan perusahaan Amerika akan melaporkan pertumbuhan laba yang kuat pada kuartal ketiga pada saat kekhawatiran tentang masalah rantai pasokan dan harga yang lebih tinggi mempengaruhi bisnis yang muncul dari pandemi.

Di antara saham lainnya, Apple Inc turun 1,1 persen setelah sebuah laporan mengatakan penanda iPhone berencana untuk memangkas produksi iPhone 13-nya.

Delta Air Lines Inc memperingatkan kerugian sebelum pajak untuk kuartal keempat karena kenaikan tajam harga bahan bakar, menyebabkan sahamnya turun 4,1 persen.

Saham produsen chip Qualcomm Inc naik 1,2 persen seiring dengan rencana pembelian kembali saham baru senilai 10 miliar dollar AS.

https://money.kompas.com/read/2021/10/14/063000626/saham-saham-teknologi-angkat-indeks-nasdaq-perbankan-bebani-dow-jones-dan-s-p

Terkini Lainnya

IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

Whats New
Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Whats New
PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

Whats New
Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Whats New
Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Whats New
Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Whats New
5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

Work Smart
Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Whats New
Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Whats New
Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Whats New
Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Whats New
Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Whats New
Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Whats New
Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Whats New
Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke