Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sepanjang 2021, Penarikan Utang Berkurang Rp 310 Triliun

Tercatat, defisit APBN sepanjang 2021 lebih rendah Rp 222,7 triliun dari target APBN Rp 1.006,4 triliun. Realisasi defisit hingga Desember mencapai Rp 783,7 triliun atau setara 4,65 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) RI.

Bendahara negara ini menuturkan, turunnya penarikan utang membuat total pembiayaan anggaran menjadi Rp 868,6 triliun atau hanya 86,3 persen dari target APBN.

"Karena defisit kita makin kecil, pembiayaan anggaran mencapai Rp 868 triliun. Jauh lebih rendah dari Rp 1.006,4 triliun," ucap Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN Kita, Senin (3/1/2022).

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini menyebut, penarikan utang memang lebih tinggi dibanding sebelum pandemi Covid-19 atau tahun 2019 lalu yang mencapai Rp 402,1 triliun. Namun, realisasi ini lebih rendah dibanding penarikan utang tahun 2020 yang sebesar Rp 1.193 triliun.

"Kita akan selalu hati-hati, jangan terjadi APBN shock dan mengalami penurunan yang menyebabkan pemulihan ekon juga mengalami pelemahan. Maka kita hati-hati dalam proses konsolidasi ini," sebutnya.

Adapun rendahnya penarikan utang terjadi karena bagusnya penerimaan negara sepanjang 2021.

Wanita yang karib disapa Ani ini mencatat, pendapatan negara mencapai Rp 2.003,1 triliun atau terealisasi 114,9 persen dari target APBN yang sebesar Rp 1.743,6 triliun.


Pendapatan negara itu tumbuh sebesar 21,6 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp 1.647,8 triliun.

Lalu, penerimaan pajak tumbuh 19,2 persen (yoy) mencapai Rp 1.277 triliun, atau sudah mencapai 103,9 persen dari target APBN Rp 1.229,6 triliun.

Adapun kepabeanan dan cukai mencapai Rp 269 triliun atau tumbuh 26,3 persen. Bea dan cukai ini sudah mencapai 125,1 persen dari target APBN Rp 215 triliun.

"Tapi tahun 2021 ini penerimaan kita bagus, pajak bagus, bea cukai bagus, dan semua tetap bagus sehingga konsolidasi terjadi tanpa kita mengurangi belanja," pungkasnya.

https://money.kompas.com/read/2022/01/03/194500126/sepanjang-2021-penarikan-utang-berkurang-rp-310-triliun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke