BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Jenius
Salin Artikel

4 Tips Bijak Kelola THR agar Lebaran Makin Bermakna

KOMPAS.com – Mendekati Idul Fitri, tunjangan hari raya (THR) menjadi hal yang ditunggu-tunggu masyarakat, khususnya bagi para pekerja atau karyawan. Biasanya, THR digunakan sebagai anggaran belanja persiapan Lebaran atau mudik.

Meski demikian, THR kerap pula digunakan untuk keperluan Ramadhan. Ini mengingat tunjangan tersebut biasanya dibagikan dua hingga satu minggu sebelum Lebaran dan harga kebutuhan biasanya mengalami kenaikan selama Ramadhan. Alhasil, THR pun bisa habis terlebih dahulu sebelum hari raya tiba.

Oleh karena itu, THR perlu dikelola dengan baik agar peruntukannya sesuai dengan namanya, yakni menunjang kebutuhan hari raya.

Agar tidak cepat habis, 4 tips berikut bisa Anda gunakan untuk mengelola THR.

1. Tunaikan kewajiban

Saat THR cair, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menunaikan kewajiban. Contohnya, Anda perlu menganggarkan THR untuk keperluan zakat fitrah. Pasalnya, zakat fitrah merupakan hal wajib yang perlu dibayarkan umat Islam yang mampu jelang Idul Fitri.

Anda bisa membayar zakat fitrah dalam bentuk beras atau uang tunai. Bila opsi pertama yang dipilih, Anda perlu menyiapkan 2,5 kilogram beras per orang untuk zakat fitrah.

Jika ingin membayar dengan uang, Anda tinggal menyiapkan dana sesuai ketentuan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), yakni Rp 45.000 per orang.

Meski dihitung per orang, biasanya, jumlah pembayaran zakat fitrah disesuaikan dengan jumlah anggota keluarga yang ada dalam satu rumah. Maka dari itu, Anda perlu menyiapkan dana untuk zakat fitrah.

Selain pembayaran zakat fitrah, Anda juga bisa mengalokasikan THR untuk zakat penghasilan atau profesi dan sedekah. THR bisa pula digunakan untuk membayar tunjangan bagi asisten rumah tangga atau orang-orang yang membantu keseharian Anda.

Jika memiliki utang, Anda juga bisa mengalokasikan sebagian THR Anda untuk mencicil ataupun melunasinya.

Salah satu cara membayar zakat fitrah yang mudah adalah dengan menggunakan fitur Send It - Bayar Tagihan yang ada di aplikasi Jenius. Sebagai informasi, Jenius sudah bekerja sama dengan beberapa lembaga amil seperti Baznas, Dompet Dhuafa, dan Rumah Zakat untuk keperluan pembayaran zakat, infak, maupun sedekah.

2. Sisihkan untuk tabungan

Tips selanjutnya adalah menyisihkan THR untuk keperluan tabungan. Hal ini memang bukan pekerjaan mudah, terlebih tambahan penghasilan dari THR kerap mendorong seseorang untuk berbelanja lebih banyak.

Meski demikian, menyisihkan THR untuk ditabung perlu dilakukan supaya THR Anda tidak hanya numpang lewat. Tak perlu banyak, cukup alokasikan sebesar 10-15 persen uang THR untuk ditabung.

Tabungan tersebut dapat bermanfaat di masa depan. Sebagai contoh, Anda memiliki rencana liburan akhir tahun. Dengan menyisihkan THR di tabungan, Anda bisa menggunakannya untuk biaya akomodasi liburan itu. Dengan demikian, THR Anda masih bermanfaat meski Lebaran sudah berlalu.

Untuk membantu mewujudkan rencana liburan akhir tahun, Anda bisa menabung di Save It pada aplikasi Jenius. Di dalam Save It, terdapat fitur Dream Saver sebagai tabungan untuk membantu mewujudkan keinginan Anda.

Fitur tersebut dapat digunakan sebagai tabungan autodebit yang bisa disesuaikan dengan tujuan dan target spesifik. Dengan demikian, Anda dapat mengatur durasi lama menabung untuk mewujudkan keinginan tersebut.

3. Belanja kebutuhan Lebaran

Usai digunakan untuk membayar kewajiban, uang THR selanjutnya bisa dialokasikan untuk berbelanja kebutuhan hari raya. Agar pengeluaran tidak membengkak, lebih baik Anda buat daftar kebutuhan yang hendak dibeli. Dengan demikian, Anda dapat melihat berapa bujet yang dibutuhkan.

Dilansir dari laman jenius.com, Anda perlu membuat budgeting dengan detail supaya tidak perlu mengambil dana dari tabungan untuk keperluan Lebaran.

Mulailah dengan membuat daftar keperluan bahan makanan untuk hidangan hari raya. Terlebih, bagi Anda yang rumahnya kerap dijadikan tempat berkumpul keluarga besar. Untuk keperluan ini, Anda wajib menghitung dan mengalokasikan secara teliti bujet belanja yang sesuai dengan perkiraan jumlah tamu.

Kebutuhan Lebaran lain yang perlu dialokasikan adalah membeli baju Lebaran. Agar lebih hemat, Anda bisa membeli baju Lebaran secara online. Selain menghemat waktu, sejumlah promo yang ditawarkan penyedia layanan e-commerce dapat menekan pengeluaran THR untuk pakaian Lebaran.

Salah satu promo yang bisa Anda manfaatkan adalah program Every Yay April 2022 dari Jenius. Program ini menawarkan berbagai promo menarik yang bekerja sama dengan e-commerce dan merchant partner bagi seluruh pengguna Jenius. 

4. Injak rem saat mudik

Mudik menjadi salah satu tradisi Idul Fitri yang dilakukan masyarakat Indonesia. Tak jarang, momen mudik digunakan seseorang untuk membuktikan kesuksesan di perantauan. Dengan demikian, banyak orang secara tidak sadar menghamburkan uang, termasuk THR, saat mudik.

Sebenarnya, hal tersebut tidak sepenuhnya salah. Namun, jangan sampai Anda tidak memiliki dana untuk melanjutkan kehidupan karena tabungan ludes usai kembali dari kampung halaman. Oleh karena itu, Anda perlu membuat bujet untuk mudik.

Beberapa pos pengeluaran yang masuk anggaran mudik adalah transportasi pergi-pulang, konsumsi selama perjalanan, salam tempel keluarga, oleh-oleh, dan wisata. Buatlah budgeting sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial, serta serinci mungkin agar THR yang dimiliki tidak habis begitu saja.

Supaya cash flow lebih terpantau, Anda dapat memanfaatkan fitur Moneytory di aplikasi Jenius. Fitur ini dapat memonitor pergerakan pemasukan dan pengeluaran sesuai tanggal dan nominal menggunakan grafik periode yang bisa dipilih mengikuti kebutuhan.

Tidak hanya itu, untuk menjaga keamanan bertransaksi ketika perjalanan mudik, hindari membayar dengan kartu atau tarik tunai di tempat-tempat yang kurang pengawasan selama mudik. Anda dapat mengambil uang di anjungan tunai mandiri (ATM) bank yang memiliki CCTV dan dirasa aman.

Itulah empat tips bijak mengelola uang THR agar tidak habis sebelum hari Lebaran tiba. Dengan mengatur pengeluaran THR, Anda dapat menjalani Idul Fitri dengan lebih bermakna.

Supaya pengeluaran uang THR lebih aman dan sesuai target, Anda bisa memanfaatkan berbagai fitur di aplikasi Jenius. Bank digital dari Bank BTPN tersebut memiliki sejumlah fitur yang dapat digunakan untuk membantu Anda mengelola uang THR.

Soal keamanan bertransaksi, Anda bisa memaksimalkan fitur di Jenius untuk mencegah kejahatan.

Misalnya, dengan mengaktifkan notifikasi untuk setiap transaksi pada Kartu Debit Jenius di menu Pengaturan. Dengan demikian, Anda dapat langsung mengetahui bila terjadi transaksi yang tidak dikehendaki melalui notifikasi tersebut.

Anda juga dapat mengatur limit kartu debit Jenius, baik limit tarik tunai maupun limit transaksi per hari, lewat menu Card Center di aplikasi Jenius.

Menu Card Center juga menyediakan layanan pemblokiran sementara atau permanen terhadap Kartu Debit Jenius bila mendapati transaksi mencurigakan. Anda pun tak perlu khawatir karena proses buka dan blokir kartu debit Jenius bisa dilakukan kapan saja melalui aplikasi.

Bagi Anda yang ingin membuka rekening di aplikasi Jenius atau ingin mengetahui keuntungan dari aplikasi ini, silakan klik tautan berikut ini.

https://money.kompas.com/read/2022/04/28/230300526/4-tips-bijak-kelola-thr-agar-lebaran-makin-bermakna

Terkini Lainnya

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Whats New
Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Whats New
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Whats New
Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang-orang 'Toxic' ke Dalam Pemerintah Anda

Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang-orang "Toxic" ke Dalam Pemerintah Anda

Whats New
Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Whats New
Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Rilis
Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Whats New
Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Whats New
Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi 'Trading'

Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi "Trading"

Earn Smart
Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Bagikan artikel ini melalui
Oke