Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Pelemahan Rupiah Terpangkas

Melansir data Bloomberg, sebelum BI mengumumkan hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG), tepatnya pada pukul 14.00-14.10 WIB, nilai tukar rupiah diperdagangkan pada kisaran Rp 15.038 - Rp 15.044 per dollar AS.

Namun, setelah Gubernur BI Perry Warjiyo mengumumkan kenaikan suku bunga acuan sebesar 50 basis poin, laju pelemahan rupiah langsung mereda.

Adapun sampai dengan akhir sesi perdagangan, nilai tukar rupiah melemah 26 poin atau 0,17 persen ke Rp 15.023 per dollar AS.

Pelemahan nilai tukar rupiah juga terjadi pada kurs tengah Bank Indonesia (BI) atau Jisdor. Pada sesi perdagangan hari ini, nilai tukar rupiah Jisdor berada pada level Rp 15.033 per dollar AS, lebih rendah dari perdagangan Rabu (21/9/2022) kemarin sebesar Rp 15.011 per dollar AS.

Indeks dollar AS memang terpantau menguat terhadap banyak mata uang, termasuk rupiah, sejak pagi hari ini. Pemicunya ialah keputusan bank sentral AS, The Federal Reserve (The Fed) yang kembali mengkerek suku bunga acuannya sebesar 75 basis poin atau 0,75 persen.

Analis PT Sinarmas Futures Ariston Tjendra mengatakan, dengan tingkat suku bunga acuan The Fed dalam rentang 3 persen dan 3,25 persen, investor akan mereposisi portofolio investasinya. Ini lah yang membuat indeks dollar AS menguat.

"Keputusan BI (meningkatkan suku bunga acuan) bisa menahan pelemahan rupiah," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, BI menaikkan suku bunga acuan atau BI 7-day Reverse Repo Rate (DRRR) sebesar 50 basis poin atau 0,50 persen menjadi 4,25 persen. Dengan demikian, suku bunga deposit facility naik 50 bps menjadi 3,50 persen dan lending facility naik 50 bps menjadi 5 persen.

"RDG BI pada 21-22 September 2022 memutuskan untuk menaikkan BI 7DRRR sebesar 50 bps menjadi 4,25 persen," ujar Gubernur BI Perry Warjiyo.

Perry mengatakan, keputusan kenaikan subung tersebut sebagai langkah front loaded, preemptive dan forward looking untuk menurunkan ekspektasi inflasi dan memastikan inflasi inti kembali ke sasaran 3 persen plus minus 1 persen pada paruh kedua tahun 2023.

Selain itu, keputusan ini juga untuk memperkuat kebijakan stabilisasi nilai tukar rupiah agar sejalan dengan nilai fundamentalnya, akibat tingginya ketidakpastian pasar keuangan global di tengah peningkatan permintaan inflasi domestik yang tetap kuat.

"BI juga terus memperkuat respons bauran kebijakan untuk menjaga stabilitas dan momentum pemulihan ekonomi nasional," ucap Perry.

https://money.kompas.com/read/2022/09/22/155215426/bi-naikkan-suku-bunga-acuan-pelemahan-rupiah-terpangkas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke