Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Membangun Brand Dapat Membuat Perusahaan Bertahan, Apa Sebabnya?

Konsumen transaksional maksudnya adalah konsumen yang hanya membeli atau bertransaksi melalui sebuah brand ketika terdapat diskon, promo, atau penawaran khusus.

"Kalau mereka download hanya karena promo, sampai berapa lama si mereka akan stay, tanpa membangun keterikatan, tanpa membangun brand," kata dia dalam diskusi bertajuk Indonesia Fintech Marketing Predictions: Navigating Past Learnings to Grow Beyond di Jakarta, Kamis (27/10/2022).

Ia menambahkan, perang pemasaran yang terjadi saat ini bukan sekadar tentang kesadaran konsumen, tetapi perang untung mendapatkan perhatian dari konsumen.

Saat ini, brand berjubel memberikan promo dan membakar uang untuk dapat menggaet konsumen. Namun demikian, hal tersebut justru membuat nama brand tersebut tidak bertahan lama.

Gemi berpesan, membangun brand penting dilakukan sebagai investasi jangka panjang.

"Yang pasti yang membangun brand itu yang akan bertahan," imbuh dia.

Gemi bilang, brand akan jadi pembeda bagi perusahaan ketika mereka ingin memilih sebuat produk.

"Saya mau beli mobil, kalau tidak dibangun brand-nya di generasi mana pun maka akan ada lost opportunity besar sekali," jelas dia.

Saat waktu itu terjadi, hanya perusahaan yang memiliki brand dapat bertahan.

"Percaya atau tidak, masyarakat akan memilih produk yang dekat dengan mereka," pungkas Gemi.

https://money.kompas.com/read/2022/10/28/092000326/membangun-brand-dapat-membuat-perusahaan-bertahan-apa-sebabnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke