Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tesla Bakal Bangun Pabrik Megapack di China

Megapack adalah baterai dengan kapasitas besar yang dapat menyimpan energi, menstabilkan jaringan listrik, serta mencegah pemadaman listrik.

“Tesla membuka pabrik Megapack di Shanghai untuk melengkapi produksi pabrik Megapack di California,” tulis Bos Tesla, Elon Musk dalam kicauan di Twitter Minggu (9/4/2023) waktu setempat.

Mengutip CNBC, baterai ini memungkinkan operator jaringan untuk memindahkan kapasitas ekstra antar kabupaten atau negara bagian.

Baterai tersebut juga memastikan daya dari sumber terputus, dan dapat disimpan dan digunakan saat permintaan lebih tinggi, atau saat ada pemadaman yang tidak direncanakan dalam jaringan transmisi.

Xinhua melaporkan, perusahaan berencana untuk mulai membangun pabrik pada kuartal ketiga tahun ini, dan akan memulai produksi sekitar pertengahan tahun 2024. Hal ini ditandai dengan upacara penandatanganan kesepakatan yang dilakukan di Shanghai.

https://money.kompas.com/read/2023/04/10/121100326/tesla-bakal-bangun-pabrik-megapack-di-china

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke