Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Simak Syarat dan Jadwalnya

JAKARTA, KOMPAS.com - Rekrutmen Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) 2023 telah dibuka sejak Kamis (11/5) lalu. Pada program rekrutmen tahun ini, 120 perusahaan pelat merah membuka lowongan kerja untuk lebih dari 2.000 posisi.

Lowongan pekerjaan yang tersedia menjangkau lintas entitas yakni BUMN, anak perusahaan BUMN, dan cucu perusahaan BUMN). Lalu jenjang pendidikan semakin beragam mulai dari SMA/SMK/sederajat hingga S2, serta status pekerjaan baik organik/PKWTT maupun kontrak/PKWT.

"Terbuka lebih dari 2000+ lowongan pekerjaan dan diikuti oleh lebih dari 120+ Perusahaan BUMN Group untuk jenjang SMA/Sederajat, D3, S1/D4, dan S2," tulis akun Instagram @fhci.bumn, dikutip Sabtu (13/5). 

Bagi Anda yang berminat untuk mengikuti Rekrutmen Bersama BUMN 2023, maka bisa melakukan pendaftaran secara online melalui situs web resmi https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id. Masa waktu registrasi online adalah 11 Mei - 20 Mei 2023.

Syarat Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Sebelum mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2023, ada beberapa syarat yang perlu diperhatikan serta dokumen yang perlu disiapkan. Adapun syarat umum Rekrutmen Bersama BUMN 2023 adalah sebagai berikut:

Untuk memudahkan registrasi online Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Anda perlu menyiapkan beberapa dokumen berikut:

Perlu diingat, seluruh tahapan Rekrutmen Bersama BUMN 2023 tidak dipungut biaya apapun. Apabila ada pihak yang meminta biaya/ menjanjikan sesuatu/ menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dapat melapor ke Forum Human Capital Indonesia (FHCI).

Seluruh kegiatan seleksi online dan pengumuman tiap tahapan seleksi diumumkan melalui https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id. 

Seluruh biaya akomodasi dan transportasi selama proses rekrutmen dan seleksi menjadi tanggungan pelamar.

Forum Human Capital Indonesia (FHCI) berhak sepenuhnya menetapkan daftar kandidat yang dinilai memenuhi kualifikasi pada setiap tahapan seleksi.

Hasil keputusan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) bersifat final, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.

https://money.kompas.com/read/2023/05/13/205609726/cara-daftar-rekrutmen-bersama-bumn-2023-simak-syarat-dan-jadwalnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke