Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Otorita IKN Tawarkan Lahan Campuran ke Calon Investor Asal Perancis

Kunjungan kali ini kata dia, bukan sekadar kunjungan tetapi akan direalisasikan dalam bentuk investasi di IKN. Para delegasi berasal dari berbagai sektor industri.

“Ini tahap pertama dari engagement ataupun interest dari pebisnis di Perancis (untuk berinvestasi di IKN), sekitar 20 pengusaha ingin melihat langsung di lapangan,” ujar Bambang, dikutip dari siaran pers.

“Saya kira mereka dari semua sisi, tidak hanya investasi dalam rangka menjadi investor, tetapi juga menjadi pelaku bisnis,” sambung dia.

Kepada calon investor tersebut, Otorita IKN menawarkan lahan campuran (mixed-use) yang nantinya akan dibangun pusat perbelanjaan yang cukup besar pada tahun 2024.

Berdasarkan data dari Kedeputian Bidang Pendanaan dan Investasi OIKN, saat ini di area seluas 7,30 hektar sudah ada calon investor yang berkomitmen untuk berinvestasi.

Secara total terdapat 71 klaster lahan campuran untuk investor yang tersebar di area Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP). Konsep lahan campuran direncanakan untuk meminimalkan perjalanan antar kawasan dan penyediaan fasilitas umum, seperti sekolah dan kawasan komersial yang cukup untuk setiap kawasan.

Hal ini akan menjadikan setiap kawasan dapat berfungsi mandiri dan terkoneksi sehingga memungkinkan kepadatan dan tingkat keterjangkauan yang tinggi.

Adapun detail negara-negara yang telah menyampaikan LoI berasal dari Indonesia sebanyak 106, Malaysia 16, China 15, Filipina 1, Amerika Serikat 9, Inggris 3, Singapura 22, Luksemburg 1, Thailand 1, Jerman 1, Jepang 26, Perancis 4, Korea Selatan 2, Spanyol 1, Finlandia 2, Uni Emirat Arab 2, Kanada 1, dan Brunei Darussalam 1.

https://money.kompas.com/read/2023/06/13/140000526/otorita-ikn-tawarkan-lahan-campuran-ke-calon-investor-asal-perancis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke