Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mengatasi Pembayaran QRIS yang Gagal

Quick Response Code Indonesian Standard atau QRIS adalah sebuah standar kode QR nasional sebagai fasilitas pembayaran kode QR di Indonesia. Sistem ini dikeluarkan oleh Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaraan Indonesia (ASPI).

QRIS dikembangkan agar proses transaksi dengan QR Code dapat lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya. Semua Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran yang akan menggunakan QR Code Pembayaran wajib menerapkan QRIS.

Namun, seiring dengan penggunaan QRIS, kendala seperti pembayaran gagal pernah dialami pengguna. Lantas, bagaimana cara mengatasi jika terjadi pembayaran gagal atau tidak masuk?

Dilansir dari laman resmi interactive QRIS, Selasa (4/7/2023), berikut langkah-langkah yang dilakukan jika pembayaran QRIS tidak masuk atau gagal:

1. Kontak Call Center

Pastikan anda mengetahui Call Center Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) QRIS. Sebab, setiap PJSP memiliki call center yang berbeda.

Adapun Service Center QRIS selain dari InterActive QRIS bisa anda lihat melalui laman www.bi.go.id/PJSPQRIS/default.aspx.

Kemudian, saat menghubungi call center jelaskan kendala yang dialami secara rinci.

2. Minta bukti pembayaran ke konsumen

Apabila transaksi pembayaran QRIS dari konsumen berhasil, namun anda tidak menerima dana yang dikirimkan. Langkah yang harus dilakukan adalah meminta bukti pembayaran kepada konsumen.

kemudian upload bukti pembayaran dengan keterangan pembayaran berhasil/sukses dan nota invoice manual/virtual/bukti chat sesuai instruksi call center. PJSP akan menindaklanjuti kendala anda melalui bukti pembayaran konsumen tersebut.

3. Tunggu 7 hari

Setelah melakukan laporan PJSP akan menginformasikan anda untuk menunggu dengan waktu maksimal hingga 7 hari kerja. Anda harus rutin mengecek pengembalian dana QRIS melalui aplikasi.

https://money.kompas.com/read/2023/07/04/131200626/cara-mengatasi-pembayaran-qris-yang-gagal

Terkini Lainnya

Riset IOH dan Twimbit Soroti Potensi Pertumbuhan Ekonomi RI Lewat Teknologi AI

Riset IOH dan Twimbit Soroti Potensi Pertumbuhan Ekonomi RI Lewat Teknologi AI

Whats New
Cara Cek Penerima Bansos 2024 di DTKS Kemensos

Cara Cek Penerima Bansos 2024 di DTKS Kemensos

Whats New
IHSG Melemah 50,5 Poin, Rupiah Turun ke Level Rp 15.978

IHSG Melemah 50,5 Poin, Rupiah Turun ke Level Rp 15.978

Whats New
Dari Hulu ke Hilir, Begini Upaya HM Sampoerna Kembangkan SDM di Indonesia

Dari Hulu ke Hilir, Begini Upaya HM Sampoerna Kembangkan SDM di Indonesia

Whats New
Disebut Jadi Penyebab Kontainer Tertahan di Pelabuhan, Ini Penjelasan Kemenperin

Disebut Jadi Penyebab Kontainer Tertahan di Pelabuhan, Ini Penjelasan Kemenperin

Whats New
Perbankan Antisipasi Kenaikan Kredit Macet Imbas Pencabutan Relaksasi Restrukturisasi Covid-19

Perbankan Antisipasi Kenaikan Kredit Macet Imbas Pencabutan Relaksasi Restrukturisasi Covid-19

Whats New
KKP Tangkap Kapal Ikan Berbendera Rusia di Laut Arafura

KKP Tangkap Kapal Ikan Berbendera Rusia di Laut Arafura

Whats New
Defisit APBN Pertama Pemerintahan Prabowo-Gibran Dipatok 2,45 Persen-2,58 Persen

Defisit APBN Pertama Pemerintahan Prabowo-Gibran Dipatok 2,45 Persen-2,58 Persen

Whats New
Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Whats New
Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Whats New
Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi Jadi Head of Citi Commercial Bank

Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi Jadi Head of Citi Commercial Bank

Whats New
OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

Whats New
Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Whats New
Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Whats New
Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke