Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berapa Modal Buka Usaha Bakmi?

Artinya peluang bisnis bakmi sangat besar. Oleh sebab itu peluang bisnis ini bisa kamu  manfaatkan untuk menambah penghasilan.

Lalu, berapa modal yang dibutuhkan untuk membuka bisnis bakmi? Bagaimana memulai binisnya? Apa saja kiatnya?

Mengutip dari buku Bisnis Modal 500 Ribuan karya Evita Purnamasari yang diterbitkan Quadrant Yogyakarta,  berikut adalah tips membuka usaha bakmi, strategi bisnis hingga hitung-hitungan atau analisa omzetnya.

Kiat memulai bisnis

Berikut beberapa kiat yang mungkin bisa membantu kamu dalam memulai bisnis ini.

1. Perhatikan biaya produksinya jika kamu memutuskan untuk membuat mi sendiri. Kamu harus mengeluarkan biaya ekstra untuk membeli bahan baku.

2. Persiapkan modal dengan cukup untuk memulai usaha ini.

3. Latihlah terus-menerus keterampilan dan kemampuanmu dalam memasak.

4. Gunakan media promosi apa pun, bisa melalui internet, media elektronik, dan media cetak.

Rintangan

Setiap bisnis selalu ada rintangan yang harus dihadapi, tidak perlu takut menghadapi rintangan. Hadapi rintangan itu dengan keberanian dan yakinlah kamu mampu mengatasinya.

Berikut beberapa rintangan di bawah ini sering ditemui.

1. Banyaknya pesaing yang menjalankan bisnis serupa, tidak perlu takut menghadapi para pesaing. Caranya adalah mencari lokasi yang agak jauh dari pesaing atau tidak berdekatan.

2. Perhatikan bahan baku, bahan baku untuk mie basah tidak bisa bertahan lama. Penggunaan mi basah bisa diganti dengan mi kering yang bertahan agak lama.

Selain itu, untuk meminimalkan biaya produksi adalah tidak terlalu banyak menstok mi dan bahan pendukung lainnya, misalnya sayur. Perkirakan dengan tepat mi dan bahan pendukung untuk hari itu.

Kualitas rasa yang tidak diperhatikan akan berpengaruh terhadap konsumen, maka jagalah kualitas rasa yang khas pada masakan kamu.

Strategi bisnis

Strategi-strategi bisnis di bawah ini mungkin bisa membantumu dalam menjalankan usaha ini, antara lain:

1. Pilihlah lokasi yang strategis untuk bisnis ini. Lokasi ini bisa dekat kampus, penduduk, perkantoran, dan sebagainya.

2. Gunakan bahan baku dengan merek atau produk yang sama. Hal ini untuk menjaga kualitas masakan kamu tetap terjaga, terutama dalam hal rasa. Rasa yang berubah-ubah akan membuat konsumen bingung.

3. Ciptakan variasi menu dan tawarkan menu yang berbeda, misalnya bakmi jamur.

4. Berikan pelayanan yang terbaik kepada konsumen. Bersikap ramah serta membuat suasana yang nyaman dan bersih kepada konsumen.

5. Buatlah harga yang kompetitif dan dapat terjangkau oleh masyarakat.

Analisis bisnis

Diasumsikan, modal awal mulai dari biaya gerobak, peralatan makanan, hingga bahan baku mencapai Rp 6 juta.

Kemudian, apabila penjualan 50 mangkok mie dengan harga Rp 10.000 per porsi maka total laba kotor selama 24 hari mencapai Rp 12 juta.

Sehingga laba bersihnya bisa mencapai Rp 6 juta per bulan.

https://money.kompas.com/read/2023/09/23/081600826/berapa-modal-buka-usaha-bakmi-

Terkini Lainnya

Penyaluran Avtur Khusus Penerbangan Haji 2024 Diproyeksi Mencapai 100.000 KL

Penyaluran Avtur Khusus Penerbangan Haji 2024 Diproyeksi Mencapai 100.000 KL

Whats New
Pemilik Kapal Apresiasi Upaya Kemenhub Evakuasi MV Layar Anggun 8 yang Terbakar

Pemilik Kapal Apresiasi Upaya Kemenhub Evakuasi MV Layar Anggun 8 yang Terbakar

Whats New
Langkah AJB Bumiputera 1912 Setelah Revisi Rencana Penyehatan Keuangan

Langkah AJB Bumiputera 1912 Setelah Revisi Rencana Penyehatan Keuangan

Whats New
KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

Whats New
Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Whats New
Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Whats New
OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

Whats New
SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

Whats New
Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Whats New
Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Whats New
Libur 'Long Weekend', 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

Libur "Long Weekend", 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

Whats New
Soroti Kecelakan Bus Pariwisata di Subang, Menparekraf: Kita Butuh Manajemen Krisis yang Efektif

Soroti Kecelakan Bus Pariwisata di Subang, Menparekraf: Kita Butuh Manajemen Krisis yang Efektif

Whats New
OJK: Sektor Jasa Keuangan Nasional Stabil

OJK: Sektor Jasa Keuangan Nasional Stabil

Whats New
Sentimen Konsumen di AS Melemah Imbas Inflasi dan Tingkat Bunga Tinggi

Sentimen Konsumen di AS Melemah Imbas Inflasi dan Tingkat Bunga Tinggi

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Pengusaha: Pabrik Ada di Daerah dengan UMK Tinggi..

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Pengusaha: Pabrik Ada di Daerah dengan UMK Tinggi..

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke