Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain Mundur dari Wamen BUMN, Rosan Roeslani juga Mundur dari Wakil Komut Pertamina

JAKARTA, KOMPAS.com - Rosan Roeslani tak hanya mengundurkan diri dari jabatan Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (Wamen BUMN) tapi juga Wakil Komisaris Utama (Wakil Komut) PT Pertamina (Persero).

Pengunduran diri Rosan Roeslani dari posisi Wakil Komut Pertamina dikonfirmasi langsung oleh Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ia bilang, Rosan mengajukan pengunduran diri pada pagi tadi.

"Beliau (Rosan) sudah ajukan surat pengunduran diri sebagai Wakil Komut Pertamina, tadi pagi terima suratnya," ujarnya kepada Kompas.com, Rabu (25/10/2023).

Sebelumnya, Rosan ditunjuk menjadi Wakil Komut Pertamina oleh Menteri BUMN Erick Thohir pada 27 Juli 2023 lalu. Ia menggantikan posisi Pahala Mansury, yang kala itu bergeser menjadi Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu).

Rosan juga telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pengajuan 'resign' itu pun sudah dikabulkan Jokowi.

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan, Rosan secara hormat diberhentikan melalui Keputusan Presiden (Keppres) tertanggal 25 Oktober 2023.

"Pak Rosan telah mengajukan permohonan pengunduran diri sebagai Wamen BUMN terhitung tanggal 24 Oktober 2023," ujar Ari dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Rabu (25/10/2023).

Adapun pengunduran diri Rosan Roeslani dari jabatan Wamen BUMN dan Wakil Komut Pertamina dikarenakan dia menjadi ketua tim kampanye nasional pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Hal itu diketahui dari pernyataan Prabowo saat berpidato di hadapan jajaran elite partai politik anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) serta para pendukung dan simpatisan sebelum mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (25/10/2023).

"Yang saya hormati, Bapak Rosan Roeslani, Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Maju," kata Prabowo.

https://money.kompas.com/read/2023/10/25/195000326/selain-mundur-dari-wamen-bumn-rosan-roeslani-juga-mundur-dari-wakil-komut

Terkini Lainnya

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan 'Employee Benefit'

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan "Employee Benefit"

Whats New
Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Spend Smart
Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Whats New
Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Whats New
Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Whats New
Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Whats New
Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke